Brunei Sebut Timnas Indonesia Pakai Formasi ‘Gila’, Shin Tae-yong Beri Respons Tak Terduga
Untuk lawan Brunei, Shin Tae-yong memanggil 26 pemain. Tujuh diantaranya adalah pemain yang berkarir di luar negeri.
Pelatih 60 tahun itu menilai Brunei bukan lawan yang mudah. Kendati peringkat lawan ada di bawah Indonesia atau 191 ranking FIFA, skuad Garuda wajib waspada dan berikan penampilan terbaik.
“Besok memang kita melawan Brunei, tapi lawan yang paling berat bagi kita yaitu lengah. Jadi, yang penting kami bekerja keras lawan Brunei, pasti kita bisa menunjukkan yang terbaik,” ucap Shin Tae-yong.
Skuad Garuda juga dalam kondisi oke, setelah menang pada laga uji coba terakhir. Indonesia kalahkan Turkmenistan dengan skor 2-0.
Indonesia dan Brunei terakhir kali bentrok di Piala AFF 2022. Bertemu pada fase grup, Brunei dilibas dengan skor 0-7 pada 26 Desember 2022 di Kuala Lumpur, Malaysia.
Sejak 1977 hingga 2023, Indonesia dan Brunei sudah bentrok 11 kali. Dari 11 pertemuan itu Indonesia menang tujuh kali, dua kali imbang, dan Brunei menang dua kali.
Sementara itu, Brunei membawa 25 pemain ke Jakarta. Tim tamu juga tidak dalam kondisi terbaik, sebab kalah telak di pertandingan sebelumnya. Mereka dibantai Hongkong dengan skor 10-0.