Liga Inggris

Liverpool Punya Keuntungan Atas Barcelona dan Man City di Perebutan Patrick Dorgu

Jumat, 13 Oktober 2023 22:03 WIB
Editor: Izzuddin Faruqi Adi Pratama
© Richard Sellers/Soccrates/Getty Images
Stadion Anfield, markas Liverpool. Copyright: © Richard Sellers/Soccrates/Getty Images
Stadion Anfield, markas Liverpool.
Awal Karier nan Gemilang

Nama Patrick Dorgu memang masih belum begitu dikenal luas mengingat 2023/2024 adalah musim profesional senior pertamanya.

Lecce juga bukan kesebelasan besar yang baru kembali promosi ke kasta teratas Liga Italia dua musim lalu.

Hanya saja Dorgu melejit dengan cepat setelah musim lalu masih bermain untuk tim primavera dari Lecce yang meminjamnya dari akademi klub Denmark, Nordsjaelland.

Sejauh ini ia sudah mengemas delapan penampilan domestik dengan dua di antaranya sebagai starter berakumulasi 314 menit.

Belum ada gol maupun assist yang dibuat oleh penggawa timnas Denmark U-21 tersebut namun performanya cukup membantu Lecce melaju kencang.

Tim asuhan Roberto D'Aversa tersebut secara mengejutkan menghuni posisi kesembilan klasemen sementara Liga Italia dengan 12 poin dari delapan pekan.

Bila bisa menghindari relegasi, maka Dorgu akan punya kesempatan menjadi penampil reguler sepenuhnya musim depan bersama Lecce.

Itupun jika ia belum keburu dibeli Liverpool ataupun para tim peminat lainnya.

Saat ini harga pasaran Patrick Dorgu masih sangat murah yakni berkisar 2,5 juta Euro saja menurut Transfermarkt.

Nominal tersebut hanyalah recehan biasa di mata para klub Liga Inggris terutama Liverpool.