Minim Gelandang Bikin Newcastle Sasar Emile Smith-Rowe dari Arsenal
Dilansir dari Chronicle Live, Newcastle United bersiap menggelontorkan dana demi mendatangkan Emile Smith-Rowe.
Hal ini sejalan dengan keinginan sang pelatih, Eddie Howe untuk memperoleh pemain baru dan memperkuat tim.
Kabarnya, Newcastle United berencana menggelontorkan dana senilai 50 juta pound untuk mendatangkan Smith-Rowe.
Tentu saja, Arsenal kemungkinan akan menerima keinginan Newcastle, mengingat mereka membutuhkan dana untuk kembali memperbaiki tim.
Emile Smith-Rowe merupakan pengatur serangan yang bisa ditempatkan oleh Newcastle United di sisi sayap.
Tentu saja, ini akan menambah kedalaman tim Newcastle United yang memang kekurangan pemain di lini tengah.
Newcastle United sendiri mengandalkan Sean Longstaff, Bruno Guimaraes, dan Sandro Tonali sebagai tiga gelandang.
Selain itu, ada beberapa pemain lain, seperti Elliott Anderson yang menjadi pelapis dan membuat Newcastle harus mendatangkan pemain lain.
Emile Smith-Rowe sendiri baru turun dalam 6 pertandingan bersama Arsenal di kompetisi musim 2023/2024 ini.
Dalam kurun waktu tersebut, Emile Smith Rowe belum mencetak satupun gol Maupun assist di seluruh pertandingan. Tentu saja, akan jadi pekerjaan rumah untuk Newcastle United jika mendatangkan Emile Smith-Rowe dari Arsenal.