Gantikan Stefano Pioli, Andrea Pirlo Bisa Boyong 4 Pemain Kesayangannya ke AC Milan
Sektor penjaga gawang bakal menjadi perhatian khusus untuk Andrea Pirlo jika menukangi AC Milan. Pasalnya kiper utama saat ini, Mike Maignan sedang diambang pintung keluar San Siro.
Penyebabnya karena sang pemain meminta kenaikan gaji dalam tawaran kontrak baru yang diajukan oleh AC Milan.
Ia meminta 8 juta euro per musim, sedangkan AC Milan hanya menyanggupi 2,8 juta euro per musim. Maignan pun masih bersikap menolak, dan ia bisa saja pergi jika ada klub yang menawarkan gaji lebih tinggi dari saat ini.
Kepergian Maignan nanti bisa ditutupi oleh kedatangan Wojciech Szczesny. Sosok Pirlo bisa jadi jalan mudah bagi kiper Polandia itu untuk bergabung ke Rossoneri.
Szczesny telah memainkan 38 laga untuk Pirlo, 30 di antaranya di Serie A. Sementara, di Liga Champions, ia tampil dalam 7 pertandingan.
Alvaro Morata
Alvaro Morata menjadi anak emas Andre Pirlo sewaktu keduanya bekerjasama di Juventus. Ia hanya absen di pertandingan tertentu yang nilai kompetisinya tidak begitu prestisius.
Di bawah asuhan Pirlo, Morata telah tampil dalam dalam 44 pertandingan di semua kompetisi dan mencetak 20 gol serta 12 assist.
Catatan itu membaut Pirlo tahu betul memanfaatkan potensi yang dimiliki oleh Morata. Ia bisa jadi tandem bagus di lini depan bersama Olivier Giroud. Morata sendiri juga memang ada hasrat membela Milan.
Federico Chiesa
Selanjutnya ada Federico Chiesa. Musim ini ia kembali tampil menawan karena konsistensinya terjaga dengan membuat 4 gol dan 1 assist dari 7 pertandingan di Liga Italia saat ini.
Chiesa juga cukup tajam saat membela Juventus ketika Pirlo melatih. Total bomber berusia 25 tahun ini sudah membuat 14 gol dan 10 assist dari 43 pertandingan untuk Pirlo.
Kehadirannya sebagai penyerang sayap sangat menguntungkan AC Milan untuk menjaga kedalam skuad, menyeimbangi ketajaman Rafael Leao.
Dejan Kulusevski
Saat melatih Juventus, Dejan Kulusevski adalah salah satu pemain yang diperjuangkan oleh Pirlo untuk tidak dipinjamkan atau dijual di bursa transfer, meski akhirnya dipinjam ke Tottenham Hotspur pada 2022 lalu.
Pirlo menilai sektor winger Juventus saat itu cukup lemah sehingga membutuhkan penyegaran dan kedalam skuad. Dejan Kulusevski berhasil menjawab kepercayaannya.
Ia dipercaya sering tampil di bawah asuhan Pirlo untuk Juventus, dengan mencatatkan 47 penampilan dan mencetak 7 gol serta 7 assist di semua ajang.
Kulusevski sangat penting bagi Pirlo. Sebab, dia bisa memainkan hampir semua posisi di sektor kanan Juventus. Pemain 20 tahun bisa menjadi wingback, sayap, hingga winger kanan, cukup berguna baginya jika menangani AC Milan.
Jika nanti didapuk menjadi pelatih AC Milan, Pirlo layak berusaha keras memboyong Dejan Kulusevski kembali ke Italia, saat ini sang pemain berada di Tottenham Hotspur.