Liga Champions

Prediksi Liga Champions Braga vs Real Madrid: Perkiraan Pemain, H2H, Jadwal, Live Streaming

Senin, 23 Oktober 2023 17:50 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor: Prio Hari Kristanto
© Grafis: Yuhariyanto/INDOSPORT
Prediksi Liga Champions untuk matchday ke-3 pada hari Rabu (25/10/23) dini hari WIB antara Braga vs Real Madrid. Copyright: © Grafis: Yuhariyanto/INDOSPORT
Prediksi Liga Champions untuk matchday ke-3 pada hari Rabu (25/10/23) dini hari WIB antara Braga vs Real Madrid.
Catatan Laga Braga vs Real Madrid

Perkiraan Susunan Pemain

Braga (4-2-3-1): Matheus; Joe Mendes, Serdar Saatci, Sikou Niakate, Cristian Borja; Rodrigo Salazar, Al Musrati; Alvaro Djalo, Andre Horta, Bruma; Simon Branza

Pelatih: Arthur Jorge

Real Madrid (4-3-1-2): Kepa Arrizabalaga; Daniel Carvajal, Nacho Fernandez, Antonio Rudiger, Eduardo Camavinga; Federico Valverde, Aurelien Tchouameni, Toni Kroos; Jude Bellingham; Rodrygo, Vinicius Junior

Pelatih: Carlo Ancelotti

Player to Watch

Bruma (Braga)

Kekuatan Braga terletak pada Bruma yang tampil sebagai pemain sayap dalam pertandingan melawan Real Madrid kali ini.

Bruma menjadi salah satu pemain yang harus diawasi oleh lini belakang Real Madrid demi bisa menghindarkan mereka dari kejutan.

Tentu saja, Bruma menjadi sosok yang patut benar-benar diwaspadai oleh Real Madrid dengan kemampuannya itu.

Jude Bellingham (Real Madrid)

Jude Bellingham menjadi pemain yang tentu akan jadi tumpuan Real Madrid dalam menekuk Braga di pertandingan Liga Champions nanti.

Sebab, Bellingham belakangan jadi bintang Real Madrid, terutama soal kemampuan mengendalikan permainan.

Braga harus memusatkan perhatiannya pada Jude Bellingham dan mencegah pemain timnas Inggris ini untuk mengirim umpan matang.