INDOSPORT.COM - Nyaris merantau ke Amerika Serikat, siapa sangka Teuku Razzaa Fachrezi eks Persija Jakarta akhirnya bergabung dengan klub Spanyol Rayo Vallecano C.
Teuku Razzaa Fachrezi Aziz merupakan pemain jebolan Persija Jakarta yang pernah berseragam timnas Indonesia U-19 besutan Shin Tae-yong di Piala AFF U-19 2022.
Dengan latar belakangnya sebagai pesepak bola, Razzaa Fachrezi tak mengesampingkan dunia pendidikan. Sosok 19 tahun itu sempat ingin melanjutkan pendidikan tinggi ke Amerika.
"Razzaa lulus SMA dari Al-Izhar, dia mau ke Amerika untuk kuliah sebagai student athlete. Rencananya Razzaa sekolah sambil bermain sepak bola," kata sang ayah, Teuku Arlan Perkasa Lukman.
"Dia sekolah yang benar, tapi juga mendapat kompetisi yang baik di Amerika. Jadi, dia akan mendapatkan beasiswa," ucap Arlan Lukman saat dihubungi awak redaksi berita olahraga INDOSPORT, Senin (23/10/23).
"Akan tetapi, karena negara Indonesia masih belum di level dunia, jadi waktu Razzaa mau sekolah di Amerika, mencari beasiswa sepak bola untuk ACAA, beasiswanya kecil banget."
Razzaa Fachrezi memang mendapatkan beberapa peluang beasiswa untuk kuliah di Ottawa hingga Philadelphia, dan sang ayah juga mendukungnya untuk tetap bermain bola.
"Saya bilang sama dia, oke kamu berangkat saja ke Amerika, dapat beasiswa sekolah di Amerika, sembari bermain di Division 1," pesan Arlan Lukman.
"Kalau kamu berkompetisi di sana dan kamu bagus, tidak mungkin kamu tidak dilirik sama pelatih Timnas Indonesia. Kompetisinya di Amerika, sport industry-nya sudah maju."
Namun, seiring persiapan menuju Amerika, Razzaa Fachrezi justru mendapat tawaran untuk bermain profesional di klub Spanyol Rayo Vallecano.