INDOSPORT.COM - Zlatan Ibrahimovic dipastikan tidak akan ikut mengurus aktivitas AC Milan pada bursa transfer seperti Paolo Maldini saat resmi comeback ke klub Liga Italia tersebut.
Hal tersebut dibocorkan oleh media olahraga ternama di Italia, Get Italian Football News, setelah Zlatan Ibrahimovic santer dirumorkan akan kembali ke AC Milan usai pensiun.
Kembalinya Zlatan Ibrahimovic ke San Siro memang menjadi salah satu topik panas bagi para pendukung Merah Hitam tersebut.
Pasalnya, Ibrahimovic belum lama mengumumkan gantung sepatu setelah menghabiskan dua musim untuk periode keduanya memperkuat Rossoneri.
Namun, laporan dari La Gazzetta dello Sport via Get Italian Football News menyebutkan bahwa Zlatan Ibrahimovic tidak akan berperan seperti eks direktur teknik klub, Paolo Maldini.
Maldini selama memegang jabatannya mengurusi transfer pemain yang dijual dan dibeli AC Milan, tetapi Zlatan Ibrahimovic tidak akan melakukan hal serupa.
Artinya, Zlatan Ibrahimovic tidak diberikan hak apapun atau memberikan suara terkait dengan keputusan bisnis AC Milan pada bursa transfer pemain.
“Berbeda dengan Maldini, mantan striker tersebut diperkirakan tidak akan memberikan suara apa pun terkait urusan transfer,” tulis Get Italian Football News.
Meski demikian, Ibrahimovic bertekad tidak mau hanya jadi "patung hidup" bagi klub. Dia ingin berperan penting di depan media untuk meningkatkan citra AC Milan.
Lantas, apa sih sebenarnya tugas baru Zlatan Ibrahimovic saat dirinya diumumkan resmi bergabung dengan AC Milan?