In-depth

7 Statistik yang Menandakan Man United Sedang Tidak Baik-baik Saja Musim Ini

Jumat, 10 November 2023 13:20 WIB
Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© REUTERS/Molly Darlington
Pelatih Manchester United, Erik ten Hag bersama kiper Andre Onana dan pemain Rasmus Hojlund terlihat sedih usai pertandingan di Stadion Old Trafford, Manchester, Inggris. (Foto: REUTERS/Molly Darlington) Copyright: © REUTERS/Molly Darlington
Pelatih Manchester United, Erik ten Hag bersama kiper Andre Onana dan pemain Rasmus Hojlund terlihat sedih usai pertandingan di Stadion Old Trafford, Manchester, Inggris. (Foto: REUTERS/Molly Darlington)
3. Bisa Degradasi?

Kalah 9 kali dari 17 laga bukanlah barang baru bagi Man United. Tim yang bermarkas di Old Trafford ini pernah merasakan hal tersebut pada musim 1973/1974 silam.

Saat itu, Man United kalah 9 kali dari 17 laga yang dimainkan. Hasilnya? Di akhir musim Setan Merah terdegradasi usai finis di peringkat ke-21 dari 22 tim di First Division.

4. Ten Hag Lebih Parah dari David Moyes

Di musim pertamanya melatih Man United, Ten Hag membutuhkan 52 pertandingan di segala ajang untuk merasakan 9 kekalahan.

Tapi di musim ini, dirinya hanya butuh 17 laga untuk merasakan 9 kekalahan, atau lebih parah dari David Moyes yang merasakan kekalahan ke-9 di pertandingan ke-34 nya di musim 2013/2014.

5. Lini Serang Tumpul

Dari 11 pertandingan yang telah dimainkan di Liga Inggris 2023/2024 atau lebih dari 1000 menit pertandingan, lini depan Man United hanya bisa menyumbangkan 1 gol dan 1 assist saja.

1 gol dan 1 assist itu dibuat Marcus Rashford. Sedangkan penyerang lainnya seperti Antony, Rasmus Hojlund, Alejandro Garnacho, Jadon Sancho, Facundo Pellistri, dan Anthony Martial belum mencetak gol dan assist.

6. Bobrok di Liga Champions

Dalam sejarahnya tampil di Liga Champions yakni sebanyak 297 kali, Man United kebobolan 4 gol atau lebih dalam satu laga sebanyak 5 kali saja.

Parahnya, 2 dari 5 laga di mana mereka kebobolan 4 gol atau lebih itu tercipta di musim 2023/2024 ini yakni dari Bayern Munchen dan FC Copenhagen.

7. Tak Pernah Menang Besar

Dari 17 laga yang dimainkan musim ini, Man United meraih total 8 kemenangan. Siapa sangka, total 8 kemenangan di segala ajang ini mayoritas kemenangan yang didapat dengan margin satu gol saja.

Dengan kata lain, Man United tak pernah tampil dominan dengan menang lebih dari satu gol atas lawannya musim ini, kecuali saat menang 3-0 dari Crystal Palace di Carabao Cup.