INDOSPORT.COM - Persik Kediri kembali melanjutkan hasil evaluasi atas performa seluruh pemain selama putaran pertama kompetisi Liga 1 2023/2024.
Posisi penjaga gawang kali ini menjadi sasaran evaluasi. Persik lantas melepas Kurniawan Kartika Ajie pada bursa transfer Liga 1 periode kedua selama November ini.
Eks kiper timnas U-23 saat berlaga di SEA Games 2017 lalu itu pun jadi nama kedua yang dilepas tim berjulukan Macan Putih sejauh ini.
Tujuannya pun sama, yakni Persita Tangerang. Bedanya, Ajie dilepas Persik lantaran kontraknya tak lagi dilanjutkan setelah berjalan 1,5 tahun.
Sementara Rendy Juliansyah bergabung ke tim besutan eks pelatih Persik periode 2022-2023, Divaldo Alves dengan status pinjaman pada putaran dua Liga 1.
"Atas nama tim dan jajaran manajemen, kami ucapkan terima kasih atas kontribusi positif Kurniawan Kartika Ajie selama ini," ucap Marcelo Rospide Rabu (15/11/23).
"Kami doakan kesuksesan kariernya ke depan bersama klub yang baru," Pelatih Persik Kediri kebangsaan Brasil itu menambahkan.
Menit bermain tampaknya bukan jadi faktor penyebab dilepasnya kiper yang juga sempat memperkuat Arema FC dan Rans Nusantara FC tersebut.
Pada musim ini, Ajie tampil dalam 8 laga dengan kebobolan 15 kali. Sementara pada musim 2022/2023 lalu, dia tampil dalam 14 laga kompetisi.
Kiper yang kini berusia 27 tahun itu juga menjadi bagian tim besutan Divaldo Alves saat mencatat rekor fantastis ketika Persik meraup 9 kemenangan beruntun musim lalu.
Terus Berbenah
Marcelo Rospide lantas membeberkan rencana timnya pada bursa transfer periode kedua Liga 1 yang berlangsung selama November 2023 nanti.
Tim berjulukan Macan Putih akan terus berbenah demi memperbaiki performa hingga berujung pada perbaikan peringkat pada klasemen kompetisi.
Sehingga, perombakan yang dilakukan tim tak hanya berakhir di Rendy Juliansyah dan Kurniawan Kartika Ajie. Masih ada nama yang kemungkinan out.
"Kami (tim pelatih) sudah berdiskusi soal (aktivitas di bursa transfer) ini dengan manajemen. Intinya, ada beberapa pemain yang tersedia," bilang Marcelo Rospide.
"Untuk posisi, kemungkinan ada di bek kanan, lini tengah dan lini depan. Ada beberapa nama yang tersedia mengisi posisi tersebut," beber Rospide.
Salah satu nama yang kencang dikabarkan dicoret adalah Jeffeson Eufrazio Vieira alias Jefinho. Pasalnya, striker asal Brasil itu gagal menjawab ekspektasi.
Jefinho yang kini masih dirundung cedera, baru mencatat 2 gol dalam 7 laga. Statistik itu bahkan kalah dibanding striker lokal, Mohammad Khanafi yang membukukan 5 gol.
"Yang pasti, pemain baru yang akan datang nanti harus punya kualitas lebih baik. Juga bisa membantu tim memenuhi target mencapai peringkat lebih baik," pungkasnya.