Liga Inggris

3 Bintang Man City Pembantu Tsunami Trofi yang Bisa Ditampung MU Andai Terdegradasi

Minggu, 19 November 2023 12:17 WIB
Penulis: Stefan Ariel Kristanto | Editor: Indra Citra Sena
© REUTERS/Scott Heppell
Pemain Manchester City, Rodri. Copyright: © REUTERS/Scott Heppell
Pemain Manchester City, Rodri.
Rodri

Rodri jelas dianggap menjadi suksesor natural Casemiro di Manchester United sehigga kehadiran gelandang bertahan Manchester City itu pasti akan berguna untuk Erik ten Hag.

Terlebih lagi, Rodri secara statistik jauh lebih baik daripada Casemiro pada 2023/2024 ini yang mana performa mantan bintang Real Madrid itu tengah menurun saat ini.

Ya, Rodri unggul daripada Casemiro soal tendangan tepat sasaran (52,6%:26,7%) dan salah satu yang terpenting adalah soal umpan.

Ya, Rodri mencatatkan persentase kesuksesan umpan 93,6 persen dari 1.004 kali, sedangkan Casemiro hanya meraih 81,7 persen dari 438 kali mengumpan.

Casemiro hanya sedikit unggul soal tekel dan blok saja daripada Rodri musim ini, tetapi perbedaan yang tak terlalu jomplang ini membuat gelandang asal Spanyol itu cocok untuk Manchester United.

Bernardo Silva

Mungkin banyak yang mempertanyakan mengapa tidak ada nama Erling Haaland yang seharusnya diambil Manchester United jika Manchester City terdegradasi.

INDOSPORT berargumen bahwa Manchester United lebih butuh pemain sayap yang mampu menyuplai bola ke strikernya, Rasmus Hojlund, mengingat Marcus Rashford dan Antony gagal menjalankan tugas itu dengan baik.

Tak heran apabila Rasmus Hojlund belum mencetak satu pun gol di Liga Inggris karena jarang mendapatkan suplai dari rekan setimnya itu.

Bernardo Silva kiranya merupakan pemain yang tepat guna untuk digaet Manchester United karena dia adalah pemain kreatif.

Selain itu, pria asal Portugal itu adalah pemain serbabisa yang dapat mengisi pos winger kanan dan gelandang tengah kendatipun berposisi asli sebagai gelandang serang.

Kehadiran Bernardo Silva bisa diplot sebagai pengganti Antony yang rumornya ingin ditendang Sir Jim Ratcliffe dari Manchester United.