Bursa Transfer

Kejutkan Publik, Madura United Justru Lepas Top Skor Tim sebagai Pinjaman

Minggu, 26 November 2023 19:00 WIB
Penulis: Ian Setiawan | Editor: Herry Ibrahim
© MO Arema FC
Madura United melepas top skor mereka, Junior Brandao di putaran kedua Liga 1 2023/2024. Copyright: © MO Arema FC
Madura United melepas top skor mereka, Junior Brandao di putaran kedua Liga 1 2023/2024.

INDOSPORT.COM - Madura United memastikan rencananya untuk mendatangkan kiper asing sebagai penggawa baru dalam bursa transfer Liga 1 periode kedua November ini.

Lucas Frigeri sebelumnya disebut-sebut sebagai pemain asing baru yang akan mengawal pertahanan tim berjulukan Laskar Sape Kerrab tersebut.

Imbasnya, satu nama mesti tersingkir dari skema permainan Mauricio Souza. Namun, pemain yang dicoret ternyata berada di luar perkiraan publik sepak bola.

Hugo Gomes alias Jaja santer dikabarkan segera ditebus Persebaya Surabaya. Begitu pula Francisco Rivera dan Luiz Marcelo Morais atau Lulinha yang menuju Persis Solo.

Namun, Madura United memberi kejutan kepada publik sepak bola nasional. Junior Brandao yang merupakan top skorer tim, justru dilepas ke klub lain.

"Setelah melewati diskusi panjang dan mengevaluasi secara keseluruhan, kami sepakat melepas Junior Brandao," tutur Annisa Zhafarina Minggu (26/11/23).

"Pemain yang menjadi top skorer sementara Tim Laskar Sape Kerrab harus berpisah dengan tim," Direktur Utama PT Polana Bola Madura Bersatu itu menambahkan.

Ya, striker bernama lengkap Jose Brandao Goncalves Junior ini memang berkontribusi penting dalam performa Madura United hingga 20 pekan kompetisi.

Brandao membukukan 9 gol dan 2 assist. Statistik yang terbilang cukup bagus dengan statusnya sebagai pendatang baru di Liga 1 musim ini.

"Terima kasih atas dedikasi dan loyalitasnya terhadap Laskar Sape Kerrab selama ini," putri presiden klub, Achsanul Qosasi itu melanjutkan.

Menuju Bhayangkara FC

Madura United juga memberi konfirmasi bahwa dilepasnya Junior Brandao adalah sebagai pinjaman, karena masih punya kontrak yang aktif.

Striker berusia 32 tahun ini sebelumnya didatangkan untuk mengisi lini serang Mauricio Souza dan diberi kontrak berdurasi 1 tahun per Juli 2023.

"Kami sepakat melepas Junior Brandao untuk dipinjamkan ke klub Liga 1," terang Direktur Utama PT PBMB selaku badan hukum Madura United, Annisa Zhafarina.

"Pemain yang sudah menyumbang 9 gol ini harus berpisah dengan tim untuk mencari pengalaman baru. Semoga bisa memberi yang lebih untuk klub barunya," imbuh dia.

Kendati tak menyebut, namun Transfermarkt mencantumkan Bhayangkara FC sebagai klub baru Brandao. Peluang transfernya bahkan sudah 95 persen.

Di satu sisi, Bhayangkara FC juga sedang membutuhkan banyak tenaga menyusul performa hancur-hancuran sepanjang putaran pertama lalu.

Sejumlah pemain didatangkan dalam bursa transfer ini. Diantaranya adalah Witan Sulaiman dari Persija Jakarta dan memulangkan I Putu Gede dari Persib Bandung.

Tim yang kini dibesut Mario Gomez itu juga sudah mendatangkan 2 pemain asing baru. Yakni Marcelo Herrera (Argentina) dan George Blackwood (Australia).