INDOSPORT.COM - Klub Liga Italia (Serie A), Inter Milan, dikabarkan enggan memulangkan eks pemainnya, Luca Caldirola. Sebuah berita baik untuk AC Milan di bursa transfer.
Kabar mengejutkan muncul dari FC Inter News. Monza dikabarkan sudah menawarkan bek tengah mereka, Luca Caldirola, ke Inter Milan dalam beberapa minggu terakhir.
Caldirola sendiri merupakan jebolan Akademi Inter Milan pada 1999-2010. Namun, ia tercatat hanya baru dimainkan sekali di tim senior Nerazzurri.
Bersama Monza, bek tengah berumur 32 tahun itu akan habis kontraknya pada 30 Juni 2024. Ia hanya punya harga jual 1,5 juta euro saja.
Monza sendiri menawarkannya ke Inter untuk merekrutnya di musim panas secara gratis. Hal ini dilakukan Monza sebagai bentuk hormat mereka kepada klub yang telah mendidik Caldirola sewaktu muda.
Akan tetapi, Inter Milan ternyata menolaknya mentah-mentah. Hal ini dikarenakan mereka sudah memprioritaskan perekrutan bek tengah Lille yang bernama Tiago Djalo.
Dengan kedatangan Djalo, Inter akan melepas Yann Bisseck yang sudah mereka datangkan di musim panas 2023, sebagai pinjaman ke klub lain.
Inter mungkin tidak akan meminjamkan Bisseck ke rival domestik mereka sendiri seperti AC Milan meskipun sedang butuh bek tengah.
Namun, penolakan Nerazzurri terhadap Caldirola bisa dimanfaatkan AC Milan untuk mendekatinya di Januari 2024. Apalagi, AC Milan dan Monza sedang punya hubungan yang baik.
AC Milan atau Rossoneri sedang kekurangan bek tengah setelah lima pemain mereka di sektor tersebut mengalami cedera. Artinya, bek murah-meriah seperti Caldirola bisa berguna untuk jangka pendek.