INDOSPORT.COM - Klub Liga Inggris (Premier League), Manchester United, dikabarkan siap menumbalkan satu pemain untuk merekrut Donyell Malen di bursa transfer.
Manchester United tampaknya sudah serius untuk memboyong Donyell Malen dari Borussia Dortmund di bursa transfer musim dingin alias Januari 2024.
Di sisi lain, Dortmund sendiri juga sedang dirumorkan berminat untuk memulangkan mantan pemain mereka, Jadon Sancho, yang terpinggirkan di Manchester United.
Melihat situasi ini, Setan Merah pun punya win-win solution, yakni barter antara Sancho dengan Malen, seperti dilansir dari BILD. Sebab, kedua klub bisa sama-sama untung.
Meski demikian, Jadon Sancho dikabarkan memiliki banderol yang lebih tinggi ketimbang Donyell Malen. Artinya, tukar tambah merupakan skenario yang dipilih Manchester United.
Namun, hal ini bisa memberatkan Dortmund kalau masih harus menggelontor dana sebagai pelengkap Donyell Malen. Klub Jerman itu diyakini bakal menolak.
Sehingga, satu-satunya skenario yang paling logis adalah barter murni antara Sancho dan Malen tanpa tambahan uang sepeser pun.
Hal tersebut merupakan kerugian bagi Manchester United. Namun, langkah ini harus dilakukan demi membuang Sancho yang sudah tidak berguna bagi mereka.
Donyell Malen sendiri juga pemain yang bisa ditempatkan di banyak posisi. Selain winger kanan, ia bisa dipasang sebagai striker dan winger kiri.
Musim ini, Malen sudah dimainkan 19 kali dan sukses mencetak 5 gol dan menyumbang 2 assist dari 1.170 menit bermain yang ia lakoni.