Liga Champions: Pioli Pusing Skuad AC Milan Ompong Jelang Lawan Newcastle
Selain menipisnya pemain di lini belakang, AC Milan juga dipastikan tanpa gelandang andalan Ismael Bennacer.
Pemain asal Aljazar tersebut tidak akan tampil bersama Rossoneri karena masih belum pulih dari cedera.
Kabar gembiranya, Rafael Leao dipastikan akan comeback usai dihadang cedera dalam sebulan terakhir. Leao akan dimainkan sebagai starter oleh Stefano Pioli.
Namun dirinya tidak akan tampil selama 90 menit, sehingga lini depan tetap akan diperkuat Luka Jovic dan Olivier Giroud.
Kembalinya Leao ke lapangan jadi kabar bagus untuk Rossoneri yang akan jalani pertarungan hidup dan mati melawan Newcastle di kompetisi Eropa.
Dipahami. AC Milan harus bisa meraih 3 poin alias kemenangan atas wakil Inggris jika ingin mengamankan tiket lolos ke babak 16 besar Liga Champions.
Hal ini dikarenakan AC Milan saat ini berada di posisi juru kunci pada klasemen Grup F dengan koleksi 5 poin usai kalah dari Borussia Dortmund di laga terakhir.
Meski gagal menambah poin dan kini berada di dasar klasemen, namun secara matematis AC Milan masih punya peluang buat lolos ke fase 16 besar Liga Champions.
Peluang AC Milan lolos ke babak 16 besar Liga Champions tak lepas dari hasil pertandingan Newcastle United kontra PSG yang berakhir imbang.
Namun kemenangan saja tak cukup buat memastikan langkah AC Milan, lantaran mereka juga masih berharap dengan hasil di pertandingan lain.
Tepatnya pada laga Dortmund vs PSG yang juga dimainkan tanggal 14 Desember 2023 di Signal Iduna Park.