AC Milan Siap Sikut-sikutan dengan Tottenham demi Amankan Benteng Tangguh Genoa
Jurnalis Gianluca di Marzio mengungkap 2 misi klub Liga Italia (Serie A), AC Milan, jelang dibukanya bursa transfer musim dingin Januari mendatang.
Keduanya diyakini akan membuat AC Milan lebih siap mengarungi kompetisi di paruh kedua musim, terutama dengan keikutsertaan mereka di Liga Italia, Coppa Italia, dan Liga Europa.
Gianluca di Marzio menyebut bahwa aspek pertama yang akan menjadi prioritas AC Milan pada bursa transfer musim dingin adalah sektor bek.
"Seorang atau dua orang bek jelas akan datang. Pemain bertahan ini bisa datang sebagai pinjaman. Jika (Matteo) Gabbia ditarik dari masa peminjaman di Villarreal, bek tengah lain akan didatangkan," ujar Gianluca di Marzio, dikutip dari Sempre Milan.
Lantas, siapakah bek yang akan didatangkan oleh AC Milan? Besar kemungkinan, sosok tersebut adalah pemain Real Betis, Juan Miranda.
Berstatus salah satu bek muda dengan prospek terbaik di Eropa, Juan Miranda akan menjadi pelapis sempurna bagi Theo Hernandez. Kehadirannya akan membuat Stefano Pioli memiliki pilihan beragam untuk mengisi lini belakang.
Stefano Pioli bisa memasang Theo Hernandez di posisi bek kiri dengan Juan Miranda sebagai pelapis, atau menurunkan keduanya bersamaan dengan Theo Hernandez di tengah dan Juan Miranda di kiri.
Sementara, prioritas kedua AC Milan adalah mendatangkan penyerang untuk dijadikan pelapis Olivier Giroud, sang ujung tombak utama.
"Dalam beberapa pekan belakangan, pemain yang paling menyita perhatian adalah Serhou Guirassy dari Stuttgart, yang memiliki klausa rilis 17 juta euro," ujar Gianluca di Marzio.
Sama seperti perkataan Gianluca di Marzio, Serhou Guirassy memang menjadi salah satu penyerang yang paling santer dikabarkan akan merapat ke AC Milan. Namun, Rossoneri juga berminat mendatangkan Jonathan David dari Lille.