x

Nasib 10 Bintang Sepakbola di Penghujung Karier

Kamis, 23 Juli 2015 19:32 WIB
Editor: Anton Wishnu Wijiantoro

Saat ini jarang ada pemain yang masih bermain di level tertinggi sepakbola ketika berusia 35 tahun. Francesco Totti bisa disebut sebagai salah satu pemain gaek yang masih mampu tampil di kompetisi tertinggi di Eropa.

Pada bursa transfer musim panas tahun 2015 ini, banyak pemain tenar yang harus rela ‘dibuang’ ke klub yang lebih kecil atau mengadu nasib di liga yang belum sekompetitif di Eropa seperti di Qatar, Tiongkok, dan Amerika Serikat.

Pada usia tertentu, setiap pemain pasti mengalami penurunan performa. Pemain bakal merasa tubuhnya sudah tak bisa diajak bekerja keras lagi sekaligus memenuhi tuntutan fisik. Ketika pemain berada dalam situasi tersebut, si pemain merasa tak bisa bermain di level tertinggi lagi dan memutuskan pensiun.

Berikut ini deretan 10 pemain yang berada di ambang penurunan karier:


1. Patrice Evra

Patrice Evra (Juventus)

Evra dikenal sebagai bek kiri hebat ketika memperkuat Manchester United. Namun, di usianya yang kini menginjak 34, Evra sudah tak segesit dahulu. Performa Evra tak terlalu gemilang bersama Juventus di musim lalu. Bek asal Prancis itu hanya 20 kali tampil bersama Juve di Serie A.


2. Philippe Mexes

AC Milan secara mengejutkan tetap mempertahankan Mexes di musim depan. Padahal, pemain 33 tahun itu sudah jarang tampil. Mexes hanya 20 kali bermain pada musim lalu. Itu jumlah penampilannya paling sedikit selama 14 tahun terkahir karier sepakbolanya.


3. Wesley Sneijder

Wesley Sneijder pernah dilabeli sebagai pelaymaker terbaik dunia. Mantan pemain Ajax itu sukses membawa Inter Milan meraih treble winner dan mengantarkan Belanda ke final Piala Dunia 2010.

Akan tetapi, Sneijder justru memilih hengkang ke Galatasaray pada 2013 meski diminati Manchester United. Setelah dua tahun, di usianya yang ke-31, Sneijder diprediksi sudah tak mampu lagi bersaing di klub elit Eropa.


4. Rodrigo Palacio

Inter Milan memboyong Palacio dari Genoa pada 2009. Penyerang asaol Argentina itu diproyeksikan menjadi pengganti Diego Milito yang mengalami penurunan performa.

Setelah sempat mencetak lebih dari 10 gol di Serie A dalam dua musim pertamanya, penampilan Palacio justru menurun drastis pada musim lalu. Ia hanya menceploskan delapan gol.


5. Maxwell

Maxwell jadi salah satu pemain yang tak terlalu disorot meski kontribusinya di lapangan cukup signifikan. Pemain asal Brasil itu dinilai bakal sulit lagi bersaing karena telah memasuki usia 33 tahun. Terlebih lagi, posisi bek kiri dituntut kecepatan dan memiliki fisik kuat untuk membantu serangan.


6. Mario Gomez

Mario Gomez (Fiorentina)

Mario Gomez sempat dijuluki sebagai striker haus gol. Pemain Jerman berdarah Spanyol itu tampil apik bersama VfB Stuttgart dan Bayern Munchen. Total, Gomez menceploskan 220 gol dalam 330 penampilan bersama Stuttgart dan Bayern.

Akan tetapi, Gomez gagal bersinar bersama Fiorentina sejak diboyong dari Bayern pada 2013. Gomez hanya mampu membukukan 14 gol selama dua musim, Pemain 30 tahun itu dikabarkan bakal meninggalkan Viola di bursa transfer musim panas ini.


7. Michael Essien

Sinar Essien harus meredup menyusul cedera lutut parah pada tahun 2011. Essien hanya bermain 22 kali bersama AC Milan dalam dua musim terakhir. Essien akhirnya memutuskan berlabuh di klub Yunani, Panathinaikos, pada musim panas ini.


8. Steven Gerrard

Karier Gerrard bersama Liverpool diprediksi masih bisa bertahan beberapa musim lagi, menyusul perubahan perannya sebagai deeplying playmaker. Namun, pemain 35 tahun itu harus menerima nasib tenaganya sudah tak dibutuhkan lagi oleh The Reds.

Gerrard akhirnya hijrah ke Major League Soccer dan bergabung dengan Los Angeles Galaxy.


9. Iker Casillas

Iker Casillas mulai tergusur dari posisi kiper utama Real Madrid sejak 2013. Ketuika itu Jose Mourinho lebih memilih Diego Lopez.

Casillas mengalami hal serupa meski kursi pelatih berganti ke tangan Carlo Ancelotti pada 2014. Pemain 34 tahun itu akhirnya memilih hengkang ke FC Porto pada bursa transfer musim panas tahun ini.


10. Robin van Persie

Robin van Persie menjadi salah satu kejutan di bursa transfer musim panas ini. Pemain asal Belanda itu dilepas Manchester United dan berlabuh ke Fenerbahce. Manajer MU, Louis van Gaal, berujar bahwa Van Persie mengaku memasuki penghujung karirnya. 

Steven GerrardRobin van PersieIker CasillasWesley SneijderPatrice EvraMichael EssienPhilippe MexesRodrigo Palacio

Berita Terkini