x

6 Fakta Menarik Seputar Emirates Cup

Minggu, 26 Juli 2015 00:54 WIB
Editor: Charles Emanuel Dominggus

Emirates Cup merupakan turnamen pramusim yang berlangsung selama dua hari dan diselenggarakan oleh klub Liga Primer Inggris, Arsenal.

Turnamen ini mengambil tempat di markas kebanggaan The Gunners yakni Emirates Stadium.

Penyelenggaraan tahun ini, sebagaimana tahun-tahun sebelumnya, mendapat perhatian luas tak hanya dari para pendukung Arsenal tetapi juga tim-tim lainnya. Tahun ini tiket telah terjual habis beberapa hari sebelum turnamen tersebut dimulai.

INDOSPORT mengangkat fakta-fakta menarik lainnya terkait Emirates Cup yang tahun ini berlangsung selama akhir pekan 25 dan 26 Juli.


1. Edisi Kedelapan

Tahun ini merupakan penyelenggaraan yang kedelapan. Ada emat tim yang bersaing untuk mendapatkan trofi tersebut. Selain tuan rumah Arsenal ada juga Olympique Lyonnais dari Ligue 1, Villarreal dari La Liga dan Wolfsburg dari Bundesliga.


2. Sistem Poin

Sebagaimana turnamen lainnya, tim yang meraih kemenangan akan mendapat poin tiga, 1 untuk hasil imbang dan tim yang kalah tak mendapat nilai. Setiap gol yang dicetak pun akan mendapatkan nilai yakni satu poin untuk satu gol.

Selain itu, shot on target turut diperhitungkan dan digunakan untuk menentukan pemenang kompetisi jika ada tim memiliki koleksi poin dan selisih gol yang sama.


3. Juara Bertahan

Valencia mengikuti turnamen edisi ini sebagai juara bertahan, setelah memenangkannya pada edisi 2014.


4. Jadwal 2015

Laga pertama Emirates Cup 2015 akan mempertemukan wakil Jerman Wolfsburg kontra Villareal.

Laga berikutnya menyusul tuan rumah Arsenal kontra Lyon.

Sementara itu di hari kedua, Arsenal akan bertemu Wolfsburg sementara Villareal bertemu Lyon.


5. Debut Cech?

Dalam laga ini  Petr Cech diharapkan akan melakoni debut bersama Arsenal di hadapan pendukungnya sendiri. Meski sudah beberapa waktu berseragam Arsenal namun baru kali ini pemain asal Ceko itu berpeluang beraksi di depan penonton tuan rumah setelah diboyong dari Chelsea.

Namun debut Cech kembali tertunda setelah pelatih Arsene Wenger lebih memilih Martinez.


6. Juara dari waktu ke waktu

Berikut daftar pemenang Emirates Cup sejak awal penyelenggaraan:

2007 – Arsenal

2008 - Hamburg

2009 - Arsenal

2010 - Arsenal

2011 - New York Reds Bulls

2013 - Galatasaray

2014 - Valencia

ArsenalWolfsburgVillarrealOlympique LyonEmirates Cup

Berita Terkini