7 Pesepakbola yang Pernah Menjadi Narapidana
Sepakbola telah mengantar sejumlah pemainnya meraih kehidupan mewah dengan gelimangan harta dari gaji besar yang didapatkannya. Sayangnya sejumlah pesepakbola tidak mampu mengimbangi kesuksesannya dengan bijak dan kepribadian yang baik.
Beberapa pesepakbola terkenal tercatat tidak mampu mengontrol dirinya sehingga terjerumus kepada hal-hal negatif, seperti candu terhadap alkohol, obat-obatan terlarang, judi, wanita dan lainya.
Bahkan sebagian mereka harus rela mendekam di penjara akibat prilaku negatif yang mereka lakukan karena melanggar aturan hukum yang berlaku.
INDOSPORT merangkum sejumlah pesepakbola ternama yang pernah merasakan pahitnya masa-masa kelam mendekam di jeruji penjara akibat tindak pidana yang mereka lakukan.
1. Tony Adams
Terlepas dari kenyataan bahwa ia dibebaskan dalam waktu kurang dari 60 hari di penjara, mantan legenda Arsenal, Tony Adams tahu bagaimana rasanya mendekam di penjara.
Meskipun dirinya dilabeli sebagai legenda Arsenal, prilaku Tony Adams di luar lapangan sungguh sangat mengecewakan.
Pada tahun 1990, Adams pernah ditangkap akibat dan dihukum oleh pengadilan London karena terlibat aksi perkelahian di sebuah klub hiburan malam.
Adams yang terkenal sebagai pecandu alkohol juga pernah menabrakkan kendaraannya ke dinding di dekat tempat tinggalnya karena mabuk.
Meskipun memiliki masalah dengan alkohol dirinya tetap mampu berprestasi dengan mengantarkan Arsenal memenangkan sejumlah gelar juara.
Salah satu prestasi terbaiknya adalah ketika ia mendirikan klinik Sporting Chance yang diperuntukkan untuk badan rehabilitasi untuk olahragawan. Hal ini ia lakukan juga sebagai bentuk perjuangannya memerangi kecanduannya terhadap alkohol.
2. Marlon King
Mantan penyerang yang pernah bermain untuk Coventry City, Wigan dan Watford ini memiliki karir yang sangat menjanjikan sebagai striker yang mematikan di lapangan.
Sosoknya menjadi kontroversial saat dirinya terlibat kasus pemerkosaan pada tahun 2009 yang menyebabkan dirinya harus mendekam di penjara selama 18 bulan.
Dirinya dikabarkan melakukan percobaan perkosaan terhadap seorang wanita di salah satu tempat hiburan malam di kota London.
Selain itu King juga harus kembali masuk sel tahanan pada bulan April 2014 saat dirinya terlibat kasus kecelakaan lalu lintas akibat mengendarai mobilnya sambil memakan es krim.
King kemudian ditangkap dan kembali dipenjara selama 18 bulan setelah dijerat dengan pasal mengemudi dengan cara berbahaya.
3. Diego Maradona
Diego Maradona adalah salah satu legenda sepakbola terbaik di dunia. Mungkin kita akan kehabisan kata-kata untuk memuji kehebatan dan aksi-aksi memukaunya di lapangan sepanjang karirnya bermain untuk Napoli dan timnas Argentina.
Namun sayangnya reputasi baiknya sebagai pesepakbola terbaik di dunia tercoreng dengan sejumlah kasus hukum yang menjeratnya.
Maradona tercatat beberapa kali mendekam di penjara akibat terlibat dalam kasus penyalahgunaan obat-obatan terlarang dan menembak seorang jurnalis dengan menggunakan senapan angin.
4. Lee Hughes
Striker asal Inggris yang memperkuat West Bromwich Albion, Lee Hughes terlibat dalam kecelakaan maut pada November 2003. Kecelakaan tersebut menelan korban jiwa sebanyak satu orang.
Pada Agustus 2004, Hughes dinyatakan bersalah karena mengemudikan kendaraannya dalam kondisi yang berbahaya. Dia pun dituntut hukuman enam tahun penjara.
Tiga tahun menjalani masa hukuman, Hughes dilepaskan karena mengakui kesalahannya dan meminta maaf kepada keluarga korban. Setelah bebas, dia kembali bermain sepak bola bersama Oldham Athletic pada tahun 2007.
5. Rene Higuita
Kiper eksentrik ini terkenal dengan penyelamatan-penyelamatan fantastis yang dilakukannya saat berlaga di lapangan. Namun sayangnya kehidupannya di luar lapangan sempat ternodai dengan beberapa kasus hukum yang membuatnya harus mendekap di sel penjara.
Tahun 1993, Higuita harus mendekam di penjara karena terlibat dalam penculikan yang berkaitan dengan bandar narkoba Pablo Escobar.
Meski perannya hanya sebagai kurir yang mengantarkan uang tebusan, Higuita tetap ditetapkan telah melanggar hukum.
Pasalnya di Kolombia, mengeruk keuntungan dari penculikan dalam bentuk apapun merupakan pelanggaran hukum.
6. George Best
Legenda Manchester United, George Best memiliki kehidupan yang penuh warna. Karir gemilangnya bersama Setan Merah ternyata menyeret pribadinya menjadi seorang alkoholik yang pada akhirnya membuat karirnya sebagai pesepakbola terpuruk.
Namun 1984 Best benar-benar terpuruk. Ia terbukti bersalah karena mengemudi dalam keadaan mabuk, menyerang seorang petugas kepolisian, dan mangkir dari panggilan pengadilan. Akibatnya, ia harus mendekam di penjara beberapa saat.
Bahkan tragisnya, ketergantungannya pada alkohol membuat hidupnya berakhir tragis. Ia meregang nyawa tahun 2005 pada usia 59 tahun.
7. Ian Wright
Mantan pemain Arsenal dan Crystal Palace ini seharusnya tidak perlu merasakan bagaimana pahitnya tinggal di hotel prodeo, seandainya ia bisa mengatur ritme kehidupannya secara bijaksana.
Wright yang memiliki dua buah mobil, memilih untuk tidak menunaikan kewajibannya untuk membayar pajak kendaraan. Ia berpikir bahwa dirinya bisa lolos dari kewajibannya tersebut, namun akhirnya kecurangannya tercium juga.
Wright akhirnya harus merasakan dihukum di dalam penjara selama 14 hari akibat kelalaiannya.