Zulvin Sarankan Zulham Jalani Pengobatan Tradisional
Zulvin sedih melihat saudara kembarnya terbaring akibat cedera yang dialaminya. Apalagi Dokter memvonis pemain terbaik dan pencetak gol terbanyak Piala Presiden 2015 itu harus beristirahat 6 hingga 8 bulan lamanya.
Imbasnya, pemain kelahiran Ternate itu harus absen membela Persib Bandung di turnamen Piala Jenderal Sudirman.
Merasa sedih dengan kondisi sang kakak, Zulvin menyarankan agar Zulham melakukan pengobatan tradisional di kampung Ayah tercintanya di Ternate sebelum melakukan second opinion melalui Magnetic Resonance Imaging (MRI) di Surabaya.
"Kemarin saya sempat jenguk dia (Zulham) di Makassar. Saya lihat perkembangan lututnya memang parah, ligamennya yang sobek jadi saya bilang ke dia 'kamu mau langsung terbang ke Jakarta lalu terapi ke dokter atau pulang ke ternate?," tanya Zulvin ke Zulham.
"Karena saya pernah mengalami seperti itu. Saya langsung pulang ke Ternate berobat kampung dulu lalu ke dokter, setelah itu Alhamdulillah udah ikut (tanding)," katanya.
Pengobatan tradisional tersebut, lanjut Zulvin dilakukan menggunakan buah kelapa dan kunyit serta ditambah beberapa ramuan khas Ternate. "Nantinya hasil ramuan tersebut dibakar dan di kompreskan ke yang cedera," tuturnya.
Kini dikabarkan kondisi Zulham sudah berangsur membaik. "Sekarang dia (Zulham) katanya sudah mulai bisa jogging, kalau yang berat-berat seperti sprint atau beradu badan seperti biasanya belum bisa, bukan cedera lutut seperti ankle tapi ligamennya ini," ungkapnya.
Dia berharap agar cedera Zulham segera membaik dan bisa kembali tampil di lapangan hijau. "Saya sedih. Saya juga tanya kenapa kamu (Zulham) harus ngotot pergi ke turnamen yang biasa saja (Habibie Cup)? Kenapa harus ngotot sementara turnamen ini (Piala Jenderal Sudirman) lebih bergengsi dan lebih jelas jaminannya, pasti semua orang bertanya-tanya, orang bertanya-tanya kamu kemana," kesalnya.
"Uang di Habibie Cup untuk operasi saja tidak cukup, kalau kamu cedera disini Persib yang biayai semua. Saya berharap dia cepat sembuh dan bisa kembali bermain bola," harapnya.