x

Jelang Laga Perdana di Liga 1, Persipura Ganti Pelatih

Senin, 17 April 2017 13:59 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Rizky Pratama Putra
Skuat Persipura Jayapura saat berlaga di Indonesian Soccer Championship 2016.

Persipura Jayapura melakukan kejutan jelang laga perdana Gojek Traveloka Liga 1. Persipura resmi melakukan perubahan staf kepelatihan.

Persipura resmi mengakhiri kerja sama dengan Alfredo Vera dari kursi pelatih. Kini untuk mengarungi Liga 1 mereka menunjuk mantan pelatih Timnas Indonesia, Liestiadi.

"Untuk Kompetisi Liga 1 ini Persipura Jayapura akan didampingi oleh Pelatih baru, yaitu Liestiadi. Dia saya minta untuk segera berdiskusi dengan Metu Duaramuri, Lidyo dan Alan Haviludin, sebab hari selasa kita sudah bertanding menghadapi Persegres Gresik United," jelas Benhur Tomi Mano, Ketua Umum Persipura Jayapura.

Meski mengganti Alfredo Vera, Benhur tetap tak akan melupakan jasa pelatih asal Brasil ini. Bahkan dia berharap jalinan kerja sama ini dapat kembali terjalin suatu saat nanti.

"Kita dari manajemen sudah bersepakat dengan Alfredo Vera untuk tidak melanjutkan kerjasama. Kita berterima kasih kepada Alfredo Vera atas dedikasi dan kontribusi luar biasa selama berada di Persipura, tidak tertutup kemungkinan suatu saat nanti Alfredo Vera akan kembali menjadi Pelatih Persipura," beber dia.

Persipura Jayapura resmi melepas Angel Alfredo Vera sebagai pelatih kepala.

Dengan pergantian kursi kepelatihan, Benhur memnta seluruh pemain Persipura tetap tenang. Dia meminta Boaz Solossa dan kawan-kawan tetap fokus untuk laga perdana.

"Semua pemain saya minta untuk tetap fokus dan konsentrasi untuk pertandingan nanti, dan untuk tim Pelatih saya harap selalu kompak dalam bekerja," ucap Benhur.

Alfredo Vera sendiri berhasil mengangkat performa skuat berjuluk Mutiara Hitam pada musim lalu. Pelatih asal Brasil ini sukses mempersembahkan gelar juara bagi Persipura saat berlaga di Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 lalu.

Persipura JayapuraLiestiadiBenhur Tomi ManoLiga IndonesiaAngel Alfredo VeraLiga 1

Berita Terkini