Kalah dari PSM, Persija Keluhkan Kepemimpinan Wasit
Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra Teco buka-bukaan soal faktor utama kekalahan timnya ketika menghadapi tuan rumah PSM Makassar. Menurut Teco, wasit Thoriq M. Alkatiri turut memengaruhi keputusan di atas lapangan.
Pertandingan yang berlangsung keras itu memaksa Thoriq, yang berasal dari Karawang, mengeluarkan tujuh kartu kuning dan dua kartu merah.
Wiljan Pluim, Hamka Hamzah, Zukifli Syukur, dan Titus Bonai menjadi pemain PSM yang diganjar kartu oleh Thoriq. Sedangkan di kubu Persija, Sandi Darma Sute, Ambrizal Umanailo, dan Sutanto Tan merasakan rawannya kartu yang dikeluarkan dari saku Thoriq.
“Kita hati-hati karena kita bermain di Makassar. Kita di dalam lapangan juga harus melihat tidak dari satu titik,” ujar Teco kepada wartawan, Rabu (03/05/17).
Selain itu, Teco turut mengkritik kepemimpinan Thoriq yang dianggapnya sering merugikan Persija. Contoh kasusnya kejadian yang dialami marquee player Macan Kemayoran, Bruno da Silva Lopes.
“Beberapa kali pemain PSM pukul (langgar) Bruno. Seharusnya itu langsung kartu merah bukan kuning. Ada satu pelanggarang keras kepada Bruno, kita kalau 1-0 kita bisa menang. Seharusnya PSM yang terkena kartu merah dulu baru kita,” tandasnya.