5 Kandidat Pelatih yang Dipercaya Bisa Bangkitkan Inter
Pada awal musim 2016/17, Inter Milan mendatangkan Frank de Boer untuk menggantikan peranan dari Roberto Mancini di kursi pelatih.
Sayangnya, De Boer hanya mendapatkan sedikit kesempatan, sehingga pada bulan November 2016 kemarin, pria asal Belanda ini dipecat dan digantikan oleh Stefano Pioli.
Mirisnya, Pioli yang ditunjuk sebagai pelatih interim pun juga dinilai gagal memberikan kontribusi bagi Mauro Icardi dan kawan-kawan.
Tak ayal, Inter kembali memecatnya pada tanggal 9 Mei 2017 kemarin. Saat ini, Inter kembali ditangani oleh pelatih interim keduanya, yakni Stefano Vecchi.
Memasuki akhir musim 2016/17 ini, klub berjuluk Nerazzurri ini pun telah menyiapkan sejumlah nama pelatih berbakat yang dianggap dapat membangkitkan mereka di musim depan.
Berikut ini INDOSPORT membagikan 5 calon pelatih Inter Milan di musim 2017/18 mendatang.
1. Antonio Conte
Tampil cemerlang dan berhasil mempersembahkan gelar pertama di musim perdananya untuk Chelsea, membuat nama Antonio Conte kembali melambung di sepakbola Eropa.
Kabar ketetarikan Inter terhadap Conte pertama kali tak lepas dari pernyataan sang pelatih yang mengaku merindukan negara kelahirannya di Italia.
Tak mau menunggu waktu lama, Inter pun langsung menyatakan ketertarikannya terhadap mantan pelatih Juventus tersebut.
Meski terlihat mustahil karena Conte baru saja menjalani satu musim bersama Chelsea, namun dalam dunia sepakbola tentunya segalanya bisa terjadi.
Terlebih, Inter kini dipegang oleh pengusaha asal China, Suning Group yang pastinya bersedia memboyong Conte dengan tawaran gaji yang sulit untuk ditolak.
2. Mauricio Pochettino
Selain nama Conte, Inter juga memantau pelatih dari klub Liga Primer Inggris lainnya, yakni Mauricio Pochettino, pelatih milik Tottenham Hotspur.
Pelatih asal Argentina ini dinilai memiliki gaya bermain menyerang yang tajam, serta mampu membangun lini pertahanan yang kuat.
Tidak hanya itu, Pochettino juga mampu mengembangkan pemain yang masih muda, termasuk dapat menjadikan pemain yang biasa saja menjadi pemain bintang.
Bahkan, menurut laporan dari SkySports, Direktur Olahraga Inter, Piero Ausilio saat ini sudah terbang ke London untuk melakukan negosiasi dengan perwakilan dari Tottenham.
3. Diego Simeone
Ketertarikan Inter Milan terhadap Diego Simeone dikarenakan pria yang kini melatih Atletico Madrid itu pernah perkuat Inter saat masih aktif sebagai pemain.
Selain itu, Inter juga terkesan dengan gaya melatih Simeone yang mampu membawa Atletico bersaing di pentas Eropa, termasuk pernah mematahkan dominasi Barcelona dan Real Madrid di kancah La Liga Spanyol.
Sama halnya dengan Pochettino, pelatih berusia 47 tahun ini dapat menjadikan seorang pemain yang tidak dikenal, menjadi pemain bintang yang diperebutkan banyak klub elite Eropa.
Menariknya, Diego Simeone sendiri seakan memberikan sinyal jika ia suatu hari nanti akan segera melatih mantan klub yang pernah dibelanya saat masih aktif sebagai pemain tersebut.
4. Claudio Ranieri
Dapat dikatakan, sosok pelatih yang memiliki peluang besar untuk menangani Mauro Icardi dan kawan-kawan di musim depan adalah Claudio Ranieri.
Ranieri saat ini sedang menganggur setelah secara mengejutkan dipecat oleh Leicester City pada pertengahan musim 2016/17 ini.
Di sisi lain, Ranieri juga pernah melatih Inter Milan pada musim 2011/12 lalu, serta ia juga sudah tidak asing lagi dengan kompetisi di Serie A Italia.
Gaya kepelatihan pelatih yang akrab dipanggil The Tinkerman ini juga dianggap layak untuk dapat membangkitkan Inter untuk bisa bersaing kembali di pentas Eropa.
5. Javier Zanetti
Jika tak ada kandidat lain atau daftar nama pelatih Inter tidak ada yang berhasil terwujud, maka sang legenda besar kemungkinan siap menjadi juru taktik di musim depan.
Zanetti saat ini mendapat kepercayaan menjadi Wakil Presiden Inter, tidak hanya itu ia juga merupakan sosok yang paling dihormati klub, mengingat kiprahnya saat masih aktif sebagai pemain.
Pria asal Argentina itu juga pastinya tahu betul, bagaimana cara membangkitkan serta memberikan motivasi bagi para pemain Inter saat ini.
Bermodal dilatih oleh pelatih-pelatih bernama besar, seperti Marcello Lippi, Roberto Mancini, hingga Jose Mourinho, pastinya Zanetti dapat mempelajari bagaimana pelatih seniornya tersebut dalam meracik taktik bagi Inter Milan.