Timnas U-19 Bakal Hadapi Klub La Liga, Begini Reaksi Indra Sjafri
Tim asal Spanyol, Espanyol dikabarkan akan datang ke Indonesia Juli mendatang. Klub peserta La Liga Spanyol itu disebut siap melakukan dua rangkaian uji coba dengan Persija Jakarta serta Tim Nasional (Timnas) U-19 Indonesia.
Kabar tersebut pun disambut baik oleh pelatih Timnas U-19, Indra Sjafri. Ia mengatakan justru pihaknya yang melobi agar Espanyol bisa menjadi lawan uji coba. Laga tersebut dinilai sangat ideal dan sesuai harapan, pasalnya Espanyol merupakan tim yang konsisten di La Liga.
Baca juga: |
---|
"Iya kita yang minta lawan mereka (Espanyol) dan kita bersyukur bisa lawan tim sekelas Espanyol. Ini sesuai dengan harapan kita melawan tim yang kualitasnya di atas kita," tutur Indra Sjafri secara singkat.
Sebelumnya kepastian laga uji coba Timnas U-19 dengan Espanyol sudah dikabarkan Direktur Utama Persija Jakarta, Gede Widiade yang juga merupakan eks Kepala Departemen Timnas Indonesia.
"Espanyol akan bermain dua kali. Pada 14 Juli, mereka akan bertemu Timnas Indonesia U-19 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api," ucap Gede.
Seperti disebutkan oleh Gede, akan ada dua pertandingan yang dijalani Espanyol di Indonesia. Setelah Timnas U-19, giliran Persija Jakarta yang akan menjamu empat kali juara Copa del Rey itu di Stadion Patriot, Bekasi pada 19 Juli.