Sedang Tes Medis, Patrik Schick Semakin Dekat Gabung Juventus
Striker Sampdoria asal Republik Ceko, Patrik Schick, saat ini tengah menjalani tes medis bersama Juventus di J-Medical, Turin, Kamis (22.06/17) waktu setempat. Tes medis tersebut dilakukan sebagai persyaratan bagi Schick untuk bergabung dengan Bianconeri.
Melalui akun media sosial Twitter dan situs resmi klub, Juventus mengumumkan proses tes medis yang tengah dijalani pemain berusia 21 tahun tersebut.
“Patrick Schick saat ini menjalani pemeriksaan kesehatan rutin menjelang perpindahan ke Juventus dari Sampdoria sekitar pukul 09.00 CEST. Konfirmasi formal mengenai langkah transfer itu diperkirakan akan dilanjutkan pada Sore hari,” demikian pernyataan Juventus di situs resmi mereka.
Klausul pelepasan Schick sendiri mencapai 25 juta euro. Namun, kabarnya Bianconeri merogoh kocek lebih dari nilai tersebut untuk mendapatkan tanda tangan Schick dan pembayarannya akan dicicil selama tiga tahun.
Baca Juga: |
---|
Schick sendiri baru saja bermain bersama Timnas Republik Ceko U-21. Ia berhasil membawa negaranya menang atas Italia U-21 dengan skor 3-1. Schick yang merupakan striker Sampdoria telah mencetak 11 gol di pentas Serie A Italia pada musim pertamanya.
Juventus sendiri harus bersaing dengan Inter Milan dan Borussia Dortmund untuk mendapatkan Schick. Maklum, Juventus berambisi menggaet Schick karena si pemain sendiri digadang-gadang bakal menjadi penerus Zlatan Ibrahimovic.