x

Ditanya Transfer Ronaldo, Ini Jawaban Mengejutkan Mourinho

Minggu, 16 Juli 2017 17:38 WIB
Editor: Ivan Reinhard Manurung

Dalam bursa transfer musim panas ini, Cristiano Ronaldo sempat ramai dibicarakan segera hengkang dari Real Madrid. Mantan klubnya, Manchester United pun sempat disebut-sebut menjadi pelarian Ronaldo seandainya memang benar resmi keluar dari Los Blancos.

Namun, secara mengejutkan isu transfer Ronaldo yang ingin ke Man United itu langsung disangkal oleh sang pelatih, Jose Mourinho. Pelatih asal Portugal tersebut menyatakan bahwa tidak mungkin Madrid mau melepas pemain sekelas Ronaldo.

Ronaldo sempat diberitakan akan kembali ke Man United.

Baca Juga

"Ronaldo merupakan pemain yang sangat penting bagi klub. Ia juga pemain yang memiliki kekuatan ekonomi kuat," ujar Mourinho dalam konferensi pers pasca kemenangan 5-2 Setan Merah atas LA Galaxy pada Sabtu (15/07/17) waktu setempat seperti dikutip dari Goal.

"Kami kesulitan untuk menemukan celah atau alasan yang membuat kami bisa berpikir bahwa Ronaldo akan hengkang dari Madrid," tambah mantan pelatih Chelsea tersebut.

Mourinho menyebut Ronaldo tidak mungkin meninggalkan Real Madrid.

Saat ditanya di masa depan apakah dirinya akan berusaha untuk mendatangkan Ronaldo, Mourinho secara mengejutkan mengatakan tidak akan melakukannya. Ia bahkan dengan tegas menyebut transfer Ronaldo ke Man United adalah hal yang mustahil.

"Saya tidak ingin membuat klub menghabiskan banyak waktu untuk mendatangkan pemain yang mustahil untuk didapatkan," tutup pria kelahiran 26 Januari 1963 tersebut.

Mourinho menyatkan tidak akan mendatangkan Ronaldo.

Media ternama asal Spanyol, AS pernah memberitakan bahwa Ronaldo sendiri sudah memutuskan untuk melanjutkan kontraknya di Madrid. Keputusan tersebut pun disebut-sebut membuatnya akan mendapat jabatan sebagai kepten ketiga Los Blancos.

Bursa TransferReal MadridManchester UnitedCristiano RonaldoJose MourinhoBola Internasional

Berita Terkini