x

Prediksi Tottenham vs Chelsea: Jalan Terjal The Blues

Jumat, 18 Agustus 2017 21:44 WIB
Editor: Ramadhan
Prediksi Tottenham Hotspur vs Chelsea.

Chelsea tampaknya tak bisa bersantai jelang laga pekan kedua Liga Primer Inggris musim 2017/18. Pasalnya, The Blues langsung akan menghadapi rival panas mereka, Tottenham Hotspur di Stadion Wembley, Minggu (20/08/17) pukul 22.00 WIB.

The Blues sendiri dalam kondisi yang masih terpukul jelang laga melawan Tottenham nanti. Pasalnya, tim asuhan Antonio Conte harus menelan kekecewaan usai dikalahkan Burnley dengan skor ketat 2-3 di depan pendukung sendiri di Stamford Bridge.

Sementara Tottenham sendiri cukup percaya diri jelang laga melawan Chelsea nanti. Tim asuhan Mauricio Pochettino berhasil mengamankan tiga poin pada laga perdana setelah mengalahkan tuan rumah Newcastle United di St James Park dengan skor 2-0.

Hasil berbeda yang diraih Chelsea tersebut tentu bakal dimanfaatkan sebaik mungkin oleh Tottenham. Apalagi Harry Kane dan kawan-kawan tampil di hadapan publik sendiri dan sekuat mungkin mereka akan mencegah Chelsea meraih poin.

Status Chelsea sebagai juara bertahan benar-benar akan dipertaruhkan pada laga nanti. Terlebih, The Blues dipastikan akan kehilangan dua pemain pilar mereka, Cesc Fabregas dan Gary Cahill setelah keduanya mendapatkan kartu merah pada laga melawan Burnley.

Baca Juga

Pada laga nanti, Chelsea kemungkinan besar akan menerapkan skema tiga bek dengan mengandalkan Cesar Azpilicueta, David Luiz, dan Antonio Rudiger. Kemudian di lapangan tengah ada N’Golo Kante, Tiemoue Bakayoko, Marcos Alonso, dan Victor Moses.

Chelsea bakal memasang striker anyar mereka, Alvaro Morata sebagai ujung tombak dengan ditopang Eden Hazard dan Willian. Sementara Tottenham sendiri bakal mengandalkan Harry Kane di lini depan didukung Christian Eriksen dan Delle Ali.

Laga diprediksi bakal berlangsung sengit dan keras, terlebih rivalitas kedua tim yang pada musim lalu finis sebagai pemuncak klasemen dan runner up (Tottenham). Meski begitu, Tottenham tampaknya bakal bisa memenangkan laga dengan margin skor tipis.

Player To Watch:

Harry Kane (Tottenham Hotspur)

Harry Kane sudah dipastikan bakal menjadi andalan lini depan Tottenham Hotspur saat berhadapan dengan Chelsea nanti. Striker berusia 24 tahun ini bakal berusaha membobol gawang The Blues demi mempertahankan gelar top skor yang ia raih musim lalu.

Alvaro Morata (Chelsea)

Alvaro Morata berhasil memukau publik Stamford Bridge pada laga perdana bersama Chelsea melawan Burnley meski kalah. Pada laga itu, striker asal Spanyol ini berhasil mencetak satu gol untuk The Blues dan menghadapi Tottenham, Morata diharapkan bisa menunjukkan ketajamannya.

ChelseaPreviewTottenham HotspurPrediksiLiga Primer InggrisLiga Inggris

Berita Terkini