x

AFC Bournemouth 1-2 Man City: Untung Ada Sterling

Sabtu, 26 Agustus 2017 20:28 WIB
Editor: Galih Prasetyo
Hasil pertandingan Bournemouth vs Manchester City.

Manchester City yang melakoni laga tandang ke Vitality Stadium, markas Bournemouth langsung mendapat tekanan dari kubu tuan rumah. Dimotori Dan Gosling di lini tengah, Bournemouth langsung menggempur lini belakang Man City. 

Hasil positif langsung ditorehkan tuan rumah pada menit ke-13 saat Charlie Daniels mencetak gol dengan sangat indah. Gol Daniels bermula dari serangan Bournemouth dari sektor sayap, bola liar yang jatuh ke kakinya langsung ia eksekusi dengan sepakan voli dari sudut yang cukup sempit. 1-0 tuan rumah memimpin. 

Tertinggal satu gol membuat Gabriel Jesus cs tersentak. City pun mulai membangun skema serangan menekan lini belakang tuan rumah. City pun sukses mencetak gol penyama kedudukan setelah pada menit ke-21, setelah bermain satu dua dengan David Silva. Umpan direct Silva sukses dikonversi Jesus menjadi gol. City pun bisa menyamakan kedudukan menjadi 1-1. 

Hingga peluit babak pertama selesai kedua tim yang sama-sama mendapat peluang belum bisa mengubah kedudukan. 

Memasuki babak kedua, kedua tim sama-sama bernafsu untuk bisa mencetak gol. Striker veteran, Jermain Defoe tetap menjadi momok bagi lini belakang City. Sejumlah skema serangan cukup membahayakan lini belakang City. Tak heran jika hujan kartu kuning mewarnai laga ini, 4 kartu kuning untuk tim tuan rumah dan 5 kartu kuning untuk City. 

City pun pada babak kedua bukan tanpa peluang. David Silva dan Fernandinho beberapa kali mendapat peluang untuk bisa membobol gawang Begovic. Untuk mempertajam lini depan, Pep Guardiola mencoba untuk memainkan dua striker dengan menurunkan Sergio Aguero gantikan Bernardo Silva pada menit ke-66. 

Wasit Michael Dean yang memberikan waktu tambahan waktu sampai 9 menit membuat tuan rumah harus menelan kekalahan pertama mereka di musim ini. Raheem Sterling sukses cetak gol kemenangan City di menit tambahan, 90+7, sayang Sterling harus menerima kartu merah usai menerima kartu kuning kedua. City pun sukses meraih kemenangan kedua mereka musim ini. 

Situasi pertandingan Bournemouth vs Manchester City.
Manchester CityLiga Primer InggrisAFC Bournemouth

Berita Terkini