x

Stadion Al Thumama, Venue Piala Dunia 2022 Berbentuk Peci

Senin, 4 September 2017 17:02 WIB
Editor: Gregah Nurikhsani Estuning
Stadion Al Thumama.

Qatar tengah membangun delapan stadion baru sebagai bentuk kesiapannya menjadi tuan rumah Piala Dunia 2022. Salah satu venue tersebut bernama Stadion Al Thumama yang punya desain unik seperti peci.

Sekitar dua pekan lalu, desain inovatif Stadion Al Thumama dirilis ke publik. Arena berkapasitas 40 ribu tempat duduk itu tak pelak menyita perhatian karena bentuknya yang sekilas mirip peci, atau dalam kebudayaan di Qatar biasa disebut dengan nama gahfiya.

Menurut keterangan resmi setempat, Stadion Al Thumama akan selesai dalam waktu tiga bulan ke depan. Ibrahim Jaidah, insinyur atau arsitek stadion tersebut mengklaim jika ia ingin membuktikan bahwa ajang Piala Dunia adalah event yang bisa dirayakan oleh semua orang di kawasan itu.

Stadion Al Thumama.

"Inspirasinya selaras dengan janji Qatar bahwasanya Piala Dunia 2022 nanti adalah ajang yang dirayakan semua orang di sini. Saya yakin desain tersebut beresonansi dengan komunitas atau budaya Arab, dan kami sangat bangga dengan rancangan inovatif ini," kata Jaidah kepada Goal International.

"Konsepnya sebenarnya sederhana saja, di mana selama perancangan, dibantu dengan 13 mitra lainnya, kami mencoba untuk mengulik memori masa kecil di kawasan Aljasra. Kami mencoba mengaplikasikan kultur Arab seperti thawb (jubah khas Arab) dan gahfiya," sambungnya.

Lebih lanjut, Jaidah tak ingin menutup bahwa ada misi tertentu di balik desain uniknya. Ia memang mencoba untuk mempromosikan budaya Arab kepada dunia.

"Faktanya, desain stadion ini memang terinspirasi dari kultur Arab menjadi bukti betapa kami ingin mengenalkan kepada dunia budaya di sini melalui event internasional sekelas Piala Dunia," jelasnya lagi.

Stadion Al Thumama rencananya akan digunakan untuk menggelar beberapa laga di fase grup hingga babak perempatfinal Piala Dunia Qatar 2022 mendatang.

Baca Juga
QatarPiala Dunia 2022StadionBola Internasional

Berita Terkini