Manajer Cantik Timnas Thailand Tiba-tiba Mengundurkan Diri
Watanya Wongopasi, manajer cantik Timnas U-22 Thailand tiba-tiba mengundurkan diri. Ia mundur dari posisi penting itu setelah Asosiasi Sepakbola Thailand (FAT) sedang akan melakukan rekonstruksi sistem.
Keputusan mengejutkan itu keluar setelah ia berbicara dengan pemimpin FAT, Somyot Poompanmoung hari Jumat. Menurut pengakuan Somyot, Watanya tak ingin menjadi penghalang di tubuh FAT.
"Saya berterima kasih kepadanya atas pengertiannya terhadap kebijakan di sini. Dia juga siap kembali bergabung andai nanti ada peluang lagi," kata Somyot.
Ada pun selama 'rekonstruksi', Thailand tidak akan memiliki manajer dan cuma mempunyai pelatih selama pertandingan internasional dalam waktu dekat. Namun Timnas wanita Thailand masih akan diisi oleh Nualphan Lamsam, juga seorang perempuan seperti Watanya.
Nyonya Watanya yang dijuluki "Madam Dear", turut mengucapkan terima kasih kepada semua orang di FAT. Ia bersyukur karena kepercayaan yang diberikan kepadanya selama SEA Games.
"Ini adalah sumber kebanggaan saya. Tapi saya tidak ingin menjadi batu sandungan. Jika ada yang bisa dilakukan untuk mendukung masa depan pemain-pemain kita, saya rasa kita semua harus ikut mendukungnya," kata Watanya dikutip dari Bangkok Post.
Belum jelas siapa atau kapan FAT bakal mencari pengganti Watanya. Keputusan Watanya, di sisi lain, juga cukup mengagetkan lantaran keberhasilannya memberikan medali emas bagi Thailand di ajang SEA Games 2017 beberapa waktu lalu.