x

Tuntaskan Rukun Islam Kelima, Bek Senior Persib Masih Absen Lawan Borneo

Rabu, 13 September 2017 01:51 WIB
Kontributor: Gita Agiet | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Supardi Nasir, pemain Persib Bandung.

Kekuatan Persib Bandung dalam mengarungi Gojek Traveloka Liga 1 2017 bertambah. Pasalnya bek sayap andalannya Supardi Nasir akhirnya kembali.

Selama ini Supardi memang tak nampak terlihat karena tengah menjalani ibadah haji di tanah suci Mekah. Setidaknya tujuh pertandingan ia lewati masing-masing melawan Perseru Serui, PS TNI, Arema FC, Persegres Gresik United, Persipura Jayapura, Sriwijaya FC, dan Semen Padang.

Supardi Nasir sudah absen di sembilan laga Persib, lantaran menunaikan ibadah haji.

Kini Supardi bisa kembali memperkuat tim Persib Bandung di laga sisa Liga 1 lantaran kegiatannya dalam beribadah selesai.

Asisten pelatih Persib Bandung, Herrie Setyawan mengatakan Supardi sudah pulang dan sudah berada di Indonesia. Akan tetapi, pemain asal Bangka ini belum bisa bergabung dengan Persib secepatnya karena alasan kebugaran.

"Supardi sudah telepon dan sudah ada di Indonesia. Tapi karena kondisi fisiknya belum maksimal, jadi butuh waktu untuk memulihkan kondisinya," ungkap Herrie di Mes Persib, Jalan Ahmad Yani Bandung, Selasa (12/09/17).

Herrie Setyawan, asisten Pelatih Persib Bandung.

Bahkan kata Herrie, Supardi pun dipastikan masih absen di laga selanjutnya saat tim berhadapan dengan Borneo FC di laga yang akan digelar di Stadion Segiri Samarinda, Sabtu (16/09/17) mendatang.

Kemungkinan besar, lanjut Herrie, Supardi baru bisa main dan diturunkan saat tim berhadapan dengan Bali United di laga yang akan digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Kamis (21/09/17) mendatang.

Baca Juga

"Kemungkinan Supardi baru bisa tampil setelah lawan Borneo. Jadi dipastikan absen di Samarinda," pungkasnya.

Persib BandungBorneo FCSupardi NasirLiga IndonesiaLiga 1Herrie Setyawan

Berita Terkini