x

Cetak Hattrick, Andre Silva Samai Pencapaian Kaka 11 Tahun Silam

Jumat, 15 September 2017 06:44 WIB
Penulis: Isman Fadil | Editor: Yohanes Ishak
Andrea Silva melakukan selebrasi bersama rekan satu timnya usai mencetak gol ke gawang Austria Wien.

Andre Silva sukses mencetak hattrick dan menjadi pahlawan kemenangan AC Milan saat melawan FK Austria Wien pada laga pertama Grup D Liga Europa, di Ernst Happel Stadion, Jumat (15/9/2017) dinihari WIB. 

Baca Juga

Pemain asal Portugal itu menjadi aktor kemenangan I Rossoneri atas Wien dengan skor telak 1-5. Tak hanya itu, Silva menjadi pemain Milan pertama yang mencetak hattrick di kompetisi klub Eropa sejak tahun 2006. Terakhir, pemain Milan yang mencetak hattrick di kompetisi antar klub Eropa adalah Ricardo Kaka.

Kala itu, Kaka mencetak tiga gol saat Milan mengalahkan Anderlecht dengan skor 4-1 pada November 2016 di fase grup Liga Champions musim 2006/07.

Pelatih AC Milan, Vicenzo Montela, memuji peran Silva di laga melawan Austria Wien. Eks pelatih Fiorentina ini menilai Andre Silva merupakan striker yang mempunyai rasa lapar akan gol.

Vincenzo Montella saat memberikan instruksi.

"Andre Silva merasa lapar dan dia mendapat golnya. Liga Europa dan Serie A merupakan dua kompetisi yang berbeda. Maka dari itu dia diizinkan untuk memanfaatkan kemampuannya untuk menyerang ke pertahanan lawan lebih kedepan. Dia sangat membutuhkan gol ini untuk memberikan kepercayaan diri untuknya," ujar Montella dilansir dari Sky Sport Italia.

Berkat kemenangan ini, Milan untuk sementara memimpin klasemen Grup D dengan tiga poin. Di bawah Milan ada AEK Athens, yang juga meraih tiga poin setelah mengalahkan Rijeka 2-1. Austria Vienna berada di posisi terbawah dengan poin nol.

Liga EuropaAC MilanRicardo KakaVicenzo MontellaAndre Silva

Berita Terkini