x

Kekinian Banget, Deretan Pesepakbola Ini Punya Channel Youtube Sendiri

Selasa, 19 September 2017 18:40 WIB
Editor: Ardini Maharani Dwi Setyarini
Ilustrasi Vlog

Media sosial dewasa ini sudah menjadi sarana bagi figur publik untuk mendekatkan diri pada para penggemarnya. Terkadang mereka berkomunikasi lewat akun pribadinya tersebut. Ingin semakin tersohor, mereka pun melek teknologi dan menggunakan lebih banyak lagi sarana untuk 'menjual' diri. 

Baca Juga

Salah satu yang bisa dilakukan yakni dengan video blog atau lebih kekinian disingkat vlog. 3 tahun belakangan, situs Youtube dipercaya para pesepakbola ini untuk mengunggah vlog mereka. Dilansir dari berbagai sumber, INDOSPORT sangat kepo mencari tahu siapa saja bintang lapangan hijau yang eksis banget di vlog mereka. Ini hasilnya. Check this out!


1. Atep Ahmad Rizal, Gelandang Persib Bandung

Atep Rizal

Pemain klub Persib Bandung, Atep ternyata selangkah lebih maju dari rekan-rekannya yang lain. Dia menggarap vlog serius yang bisa diakses secara bebas oleh penggemarnya sejak awal tahun ini. 

Vlog ini dinamakan Atep TV. Tak hendak menyaingi televisi yang sudah ada, namun sejak diluncurkan, Atep TV sudah menjaring 36,495 subscribers. 

Untuk selalu mendapatkan informasi seputar kegiatan saya baik di dalam lapangan maupun di luar lapangan jangan lupa Subscribe Atep TV, berikan komentar dan like.

Salam
Atep

Demikian Atep menulis salam pembuka di Vlognya. Nih salah satu video yang paling banyak dilihat oleh warganet.


2. Kurnia Meiga, Kiper Arema FC

Kurnia Meiga

Berbeda dengan vlog milik Atep, Kurnia Meiga nampaknya tidak terlalu serius menggarap vlog miliknya. Sejak dibuat awal Agustus lalu, hingga kini hanya ada 3 video saja yang diunggah di channel Youtube bernama VLOKM. Malah cuma ada 340 subscribers saja. Lah sedih banget, deh.

Kemungkinan ini disebabkan Kurnia Meiga terlalu sibuk dan belum sempat memikirkan konsep yang ideal untuk vlog-nya. Namun ini masih lebih baik dibanding pesepakbola lain yang belum memiliki vlog.

Isi vlog Meiga bercerita mengenai kehidupan pribadi dan keluarga, seperti saat dia menikah dan ulang tahun anak semata wayangnya, Talita. Nih, simak salah satu video di vlog Kurnia Meiga.


3. Kim Jeffrey Kurniawan, Persib Bandung

Kim Kurniawan

Gak banyak yang ngeh jika Kim Jeffrey Kurniawan punya akun sendiri di channel Youtube. Tapi nasib vlognya juga mengenaskan. Kim jarang mengunggah video-video soal kegiatan pribadinya. Yang diunggah Kim hanya saat dia bertanding, dimana peristiwa itu juga ditangkap oleh akun lain malah lebih lengkap.

Gak heran kalau yang langganan cuma 620 subscribers. Selain itu video yang diunggah juga hanya dilihat tidak sampai 20 ribu kali. Angka yang minim banget buat bintang lapangan sekece Kim Kurniawan.

Namun, dibanding Atep, ternyata Kim lebih dulu punya vlog. Dia sudah mengunggah video pertamanya sejak 2016 lalu. penasaran seperti apa video pertama Kim Kurniawan di Youtube? Simak di bawah ini.


4. Ezra Walian, Almere City Belanda

Ezra Walian bernomor punggung 18 di Almere City FC.

Ganteng-ganteng tapi vlognya ngenes banget. Ezra Walian yang kini bermain untuk Almere City ternyata juga memiliki akun Youtube. Tapi, terakhir dia mengunggah video sudah 2 tahun lalu! Lah, lama banget, ya. Namun ada video menarik dari vlog Ezra ini. Kehidupannya sebagai pemain bola yang pernah tergabung di Jong Ajax, tim muda dari Ajax Amsterdam, pernah didokumentasikan.

Cukup menarik lihat dokumentasi Ezra Walian. Tak salah, walau hanya punya video 2 'butir' namun cukup banyak dilihat. Lebih dari 20 ribu kali. Ingin melihatnya? Simak di bawah ini.


5. Juan Mata, Gelandang Manchester United Inggris

Juan Mata, gelandang Manchester United.

Oke, INDOSPORT selipkan satu bintang sepakbola Internasional yang vlognya cukup banyak diikuti. Juan Manuel Mata Garcia atau Juan Mata. Sebenarnya banyak juga pesepakbola dunia punya vlog, namun milik Juan Mata lebih menyenangkan untuk disimak.

Di unggahan terbarunya, pertengahan Agustus, Juan Mata jalan-jalan ke India. Dia membuat pengalaman bertanding sendirian dengan 11 pemain lokal. Wih, Ingin tahu keseruannya seperti apa? Lihat videonya di bawah ini.

Persib BandungKurnia MeigaAtep RizalAremaKim Jeffrey KurniawanArema MalangEzra WalianKurnia Meiga HermansyahArema FC

Berita Terkini