Deretan Striker Muda Berkualitas yang Siap Guncang Dunia
Ditengah kekuatan finansial klub-klub top Eropa yang cukup kaya, membuat mereka lebih memilih untuk mendatangkan striker berlabel bintang ketimbang mencari striker muda berbakat untuk menjadi juru gedor lini depan mereka.
Meski nama-namanya kalah tenar dengan Lionel Messi, Cristiano Ronaldo maupun Neymar, bakat-bakat striker muda tetap bermunculan setiap musimnya dan menjadi incaran banyak klub tiap kali jendela transfer dibuka.
Banyak stirker muda yang mulai bermunculan dengan kualitas jempolan pada musim lalu, setelah diberi kesempatan oleh pelatihnya.
Namun, tak semua pemain muda langsung bisa menjadi rising star meski kerap diberi kesempatan bermain. Ada juga dari sekian banyak pemain muda dengan talenta bagus justru gagal dan terpuruk karena tekanan yang belum bisa mereka atasi. Contohnya adalah striker muda berbakat milik Inter Milan, Gabriel Barbosa.
Inter mendatangkan Gabigol dari Santos dengan dana 30 juta euro (Rp 460 miliar). Uang yang cukup besar untuk pemain berusia 20 tahun.
Akan tetapi, ia malah tampil melempem bersama Inter di musim perdananya. Pemain asal Brasil itu hanya mencatatkan sepuluh penampilan di semua kompetisi pada musim lalu, dan hanya hanya mencetak satu gol untuk Nerazzurri.
Kendati demikian, hal tersebut nampaknya tak berpengaruh bagi sejumlah nama berikut. Para stirker muda ini berhasil mengatasi tekanan meski masih berusia muda dan bermain di klub top Eropa. Para wonderkid ini menjelma jadi predator yang sukses getarkan Eropa.
Lantas, siapa saja mereka? Berikut daftarnya yang sudah dirangkum oleh INDOSPORT dari Footyjokes:
1. Kasper Dolberg
Kasper Dolberg berhasil mencuri perhatian pencari bakat klub-klub top Eropa berkat penampilan mengesankannya bersama klub raksasa Belanda, Ajax Amsterdam pada musim lalu.
Meski masih berusia 19 tahun, pemain muda asal Denmark ini disebut-sebut memiliki kemampuan teknikal yang sudah cukup matang. Ia bisa dimainkan sebagai striker tengah maupun sebagai second striker.
Dolberg mampu berlari sangat cepat, yang membuat para bek merasa terteror. Remaja ini bahkan mampu berlari lebih cepat dari para bek sayap.
Bahkan di musim lalu, ia menjadi pemain kunci untuk Ajax dan membawa tim asal Amsterdam itu melaju ke partai final Liga Europa melawan Manchester United.
Sepanjang musim lalu, Dolberg bermain mencatatkan 48 penampilan bersama Ajax, dan mecetak 23 gol serta 8 assist di semua kompetisi.
Seiring penampilannya yang semakin menanjak, Dolberg memiliki nilai pasar sebesar 14 juta euro atau sekitar Rp221 miliar menurut Transfermarkt.
2. Gabriel Jesus
dibeli dari Palmeiras seharga 32 juta euro (Rp505 miliar), Gabriel Jesus datang berstatus wonderkid dan berada di bawah bayang-bayang Sergio Aguero.
Perlahan tapi pasti, pemain asal Brasil tersebut mulai menemukan penampilan terbaiknya, bahkan berhasil menggeser Aguero sebagai striker utama The Citizen dalam beberapa pertandingan.
Sejauh ini, Jesus telah mencetak 5 gol dari 7 penampilannya sepanjang musim ini. Berkat penampilan gemilang itu, dirinya akan ditawari kontrak baru dari Man City.
Kontrak Jesus saat ini akan berakhir tahun 2021, diperkirakan akan ditambah lagi sampai waktu yang lebih panjang, serta akan mendapat kenaikan gaji lebih besar dari yang ia dapatkan saat ini yaitu sebesar Rp1,2 miliar per pekan.
3. Marcus Rashford
Kemunculan Marcus Rashford di klub sebesar Manchester United nampaknya seperti dongeng anak ajaib. Jika bukan karena cedera Anthony Martial sesaat sebelum pertandingan melawan Midtjylland di ajang Liga Europa 2 musim lalu, Rashford mungkin akan dipinjamkan ke klub lain.
Wonderkid asal Inggris sukses menjelma menjadi striker maupun winger muda berbakat sejak dipromosikan bermain untuk tim utama pada November 2015 lalu. Talentanya berhasil dipoles oleh Louis van Gaal saat masih menjadi pelatih Setan Merah kala itu.
Berposisi sebagai winger, Rashford kerap menyulitkan bek-bek lawan karena memiliki kecepatan dan olah bola yang baik. Hal tersebut terbukti saat dirinya berhasil mencetak gol dalam setiap debut yang ia lakoni di semua kompetisi bersama Man United.
Sejak saat itu hingga sekarang, Rashford telah menjadi sosok penting bagi lini depan Setan Merah.
Sepanjang musim lalu, dirinya mencatatkan 53 penampilan dan mencetak 11 gol serta 6 assists di semua kompetisi untuk Man United.
Rashford juga disebut-sebut menjadi salah satu calon pemain selanjutnya yang akan mengenakan nomor keramat 7 di United. Jika nomor 7 diberikan untuk Rashford, pemain berusia 19 tahun tersebut akan menjadi pemain termuda kedua yang memakai nomor 7 setelah Cristiano Ronaldo. Ronaldo diberikan nomor 7 saat masih berusia 18 tahun.
4. Kylian Mbappe
Kylian Mbappe adalah salah satu striker muda terbaik di dunia saat ini setelah tampil sensasional untuk Monaco pada musim lalu di ajang Liga Champions maupun League 1 Prancis.
Dirinya mampu mencuri banyak perhatian para pecinta sepakbola dunia dan juga pencari bakat klub top Eropa. Selain itu, ia juga menjadi pemain yang paling dibicarakan dalam 5 tahun terakhir oleh media-media ternama Eropa.
Dengan 26 gol dan 14 assists musim lalu, Mbappe terlibat dalam sebuah gol setiap 64 menit, tingkat yang lebih baik dari Lionel Messi.
Tidak ada yang meragukan bakatnya lagi, tentu dia bakal jadi komoditas panas di bursa transfer mendatang.
Musim ini, ia bergabung dengan klub kaya asal Paris, Paris Saint-Germain dengan statu pinjaman. Meski hanya meminjam, PSG harus mengeluarkan uang sebesar 35 juta euro atau sekitar Rp553 miliar untuk Monaco.
Dia disebut-sebut sebagai The Next Thierry Henry. Bukan tanpa alasan, insting mencetak gol dan kecepatannya itu bikin bek lawan acap ketar-ketir.