Kiper Chelsea Tidak Sabar Main ke Rumah Baru Mantan
Chelsea akan bertandang ke Stadion Wanda Metropolitano dalam lanjutan laga ke-2 Liga Champions musim 2017/18 menghadapi tuan rumah Atletico Madrid pada Kamis (28/09/17) dini hari WIB.
Kiper utama The Blues, Thibaut Courtois mengaku amat antusias untuk melawan mantan klubnya tersebut.
Seperti diketahui, Courtois pernah berseragam Los Rojiblancos selama tiga musim ketika dipinjamkan oleh Chelsea pada musim 2011/12.
- Dari Raja hingga Bintang Rock, Deretan Tokoh Dunia Ini Gandrungi Liga Champions
- Jadwal Siaran Langsung Liga Champions 27 September 2017
- 4 Fakta Menarik yang Terjadi di Liga Champions Pekan Ini
- Kangen Kampung Halaman, Conte Tidak Ingin Berlama-lama di Chelsea
- Conte Kirim Sinyal Ancaman ke Atletico Madrid
Selama membela Atletico, ia mampu menjelma jadi kiper hebat menggantikan De Gea yang kala itu hijrah ke Man United. Atletico mampu dibawa ke partai final Liga Champions musim 2013/14.
Bermain di Stadion baru Atletico, Wanda Metropolitano, kiper asal Belgia itu merasa senang bisa merasakan rumah baru mantannya itu.
"Sangat terasa spesial rasanya bisa kembali, hanya saja kali ini saya menjadi lawan, dan berharap kami yang akan menang," tutur Courtois dikutip Sportsmole.
"Ini akan berbeda dari ketika kami bermain di Vicente Calderon, namun mereka memang membutuhkan stadion baru."
"Itu akan menjadi pertandingan yang bagus bagi saya dan saya akan amat lapar dan fokus untuk mendapatkan tiga angka," tambahnya.
Tiga musim bermain di Spanyol, Courtois berhasil memenangkan sejumlah gelar bersama Atletico, diantaranya masing-masing satu trofi Liga Europa, La Liga Spanyol, Copa del Rey, dan Piala Super Eropa.