Menjamu Persib, Pelatih Persiba Sesumbar Ingin Matikan Langkah Essien
Persiba Balikpapan akan menjamu tim tangguh, Persib Bandung, dalam laga lanjutan Gojek Traveloka Liga 1 pada Minggu (01/10/17) besok. Bermain di depan pendukungnya sendiri, Stadion Batakan, membuat sang pelatih, Hariyadi, optimistis mampu menahan serangan Maung Bandung.
Selain itu, Hariyadi juga menuturkan dirinya anak asuhnya diyakini mampu menahan pergerakan salah satu bintang Persib, yang juga mantan pemain Chelsea, Michael Essien.
- Tampil Cemerlang, Satria Tama Dilirik Madura United?
- Konsisten, Pemain Senior Persib Sebut Henhen Tak Tergantikan
- Tunggu Otorisasi FIFA, Lawan Uji Coba Timnas Belum Dapat Dipastikan
- Tak Kunjung Pulih, Tantan 'Tinggalkan' Persib Lebih Lama
- Hasil dan Klasemen Grup A Babak 16 Besar Liga 2: Persis Solo Kangkangi PSS Sleman
Namun, dirinya tidak hanya berfokus pada Essien saja. Persiba juga akan mencoba untuk menghentikan pergerakan sayap kanan Persib, Febri Hariyadi, serta dua pemain naturalisasi, Rapael Maitimo dan Kim Jefri Kurniawan.
“Kita akan pressing ketat Essien dan pemain bintang Persib. Semua pemain Persib kita akan waspadai. Kerena berbahaya,” ujar Hariyadi.
Pelatih yang biasa disapa Lord itu tak ingin mengambil resiko, membiarkan para pemain bintang Maung Bandung tersebut berkreasi di lini tengah.
Karena pemain-pemain bintang itu bisa menjadi senjata andalan Persib untuk mencuri poin di Stadion Batakan nantinya. Sementara tim kebanggaan masyarakat Kota Balikpapan itu membutuhkan tiga poin untuk menghindar dari zona degradasi.
“Bukan hanya Essien, semua pemain Persib akan zona marking. Karena memang rata-rata pemain bintang. Kita tidak ingin kecolongan,” bebernya.
Hariyadi juga mengatakan, pemainnya sudah tak sabar untuk mengalahkan Persib. Pasalnya, Beruang Madu termotivasi untuk mengalahkan tim bertambur bintang tersebut.
“Kita termotivasi mengalahkan Persib karena mereka rata-rata pemain bintang. Dan kita sangat optimistis, bisa raih hasil positif,” pungkasnya.