x

Morata Cedera, Michy Batshuayi Sangat Bahagia

Rabu, 4 Oktober 2017 17:35 WIB
Editor: Galih Prasetyo
Michy Batshuayi saat mengeksekusi bola.

Chelsea dipastikan tidak akan bisa diperkuat striker andalan mereka asal Spanyol, Alvaro Morata. Eks striker Real Madrid itu mengalami cedera hamstring dan harus menepi selama enam pekan lamanya. Kondisi ini bagi Antonio Conte tentu sangat mengkhawatirkan, namun tidak bagi striker muda Chelsea lainnya, Michy Batshuayi. 

Dikutip dari The Sun, pemain asal Belgia tersebut mengaku cukup bersyukur dengan cederanya Morata. "Suatu kemalangan kadang menjadi kebagian tersendiri yang bisa kita syukuri," kata Batshuayi. 

Baca Juga
Alvaro Morata dan Antonio Conte.

Cukup wajar jika Michy Batshuayi sampai mengeluarkan ekspresi tersebut, pasalnya dengan absennya Morata ia akan menjadi pilihan yang masuk akal bagi Conte di lini depan Chelsea. Batshuayi sendiri mengaku bahwa saat ini dirinya lebih kuat dan sangat paham dengan taktik yang diterapkan pria Italia tersebut. 

"Saya lebih kuat secara taktis. Conte pelatih terbaik untuk tim ini. Saya siap untuk menjadi pilihan utama untuknya saat ini," kata Batshuayi. 

Masa depan Batshuayi sendiri di awal musim ini cukup mengkhawatirkan di Chelsea. Ia tidak menjadi pilihan utama meski Diego Costa sudah hengkang dari Stamford Bridge, Conte masih sangat percaya dengan kemampuan Morata. Sejauh ini, Batshuayi baru melakoni empat laga sepanjang musim ini bersama Chelsea di arena Liga Primer Inggris dan masuk sebagai pemain pengganti. 

ChelseaAlvaro MorataMichy BatshuayiLiga Inggris

Berita Terkini