x

Man City dan Guardiola Ingin Bereuni dengan Orang dari Barcelona

Minggu, 8 Oktober 2017 07:23 WIB
Penulis: Frederica | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
Pep Guardiola, pelatih Man City.

Manchester City dan Pep Guardiola saat ini tengah memasang mata terhadap salah satu sosok penting di Barcelona. Jika biasanya tiap klub akan mengincar para pemain top di klub lainnya, kali ini pihak City dan sang pelatih ingin memboyong Direktur Sepakbola Barca.

Dilansir dari Manchester Evening News (07/10/17), Direktur Sepakbola Raul Sanllehi yang saat ini sedang masuk dalam radar City.

Menurut laporan yang beredar di Spanyol, sebagaimana diberitakan Cadenaser (06/10/07), Sanllehi akan berpisah dengan klub yang bermarkas di Camp Nou dikarenakan Blaugrana tengah mempertimbangkan untuk mengubah struktur dan kebijakan transfer klub.

Atas perubahan itu, Presiden Barca, Josep Maria Bartomeu pun diberitakan ingin mengurangi staf. Dan berdasarkan pada kesepakatan bersama, dirinya pun akan melepas Sanllehi.

Josep Maria Bartomeu ingin melakukan perubahan struktur.

Sementara itu, The Citizens ingin mendatangkan Sanllehi karena pria berusia 48 tahun itu mempunyai peran penting dalam proses transfer yang berjalan di tubuh Barcelona selama lebih dari satu dekade.

Pria yang saat ini masih terikat kontrak hingga 2020 mendatang juga diketahui mempunyai tanggung jawab besar atas proses transfer Neymar, Luis Suarez, Alexis Sanchez, dan juga Ivan Rakitic dalam masa jabatannya.

Selain itu, pria asal Spanyol itu dikatakan ingin mencari tantangan baru pasca kepergian Neymar ke Prancis. Dirinya diyakini merasa terganggu usai kepindahan pemain termahal dunia itu setelah dirinya bekerja keras mendatang sang pemain dari Santos pada 2013 lalu.

Direktur Sepakbola Barcelona, Raul Sanllehi.

Saat ini, di Etihad Stadium sendiri sudah ada CEO Ferran Soriano dan Direktur Sepakbola Txiki Begiristain, yang keduanya sama-sama hengkang dari Barcelona.

Soriano sendiri pernah menjadi Wakil Presiden Barcelona pada 2003 hingga 2008 lalu. Dirinya sudah bergabung dengan City sejak 2012 lalu dan masih menjabat sebagai CEO hingga kini.

Sementara Begiristain pernah bekerja di Camp Nou pada 2003 hingga 2010 lalu, sebelum akhirnya bergabung dengan The Blues pada 2012 lalu.

Baca Juga

Kedua mantan petinggi Barca yang kini berada di Tanah Inggris juga bisa menjadi pertimbangan bagi Sanllehi untuk bergabung dengan klub asuhan Pep Guardiola itu. Namun, jalan yang harus ditempuh City sendiri tidaklah mulus. Sebab, mereka harus bersaing dengan Arsenal yang juga mengincar sang direktur.

Terlebih lagi, Sanllehi diketahui merupakan teman baik dari Kepala Eksekutif The Gunners, Ivan Gazidis. Hal itu juga bisa menjadi penilaian tersendiri bagi Sanllehi ketika ingin memutuskan tempat untuk berlabuh saat hengkang dari Spanyol.

Bursa TransferManchester CityBarcelonaPep GuardiolaBola Internasional

Berita Terkini