x

Mourinho Anggap Lawan Liverpool Bukan Laga yang Penting

Kamis, 12 Oktober 2017 06:03 WIB
Penulis: Juni Adi | Editor: Nindhitya Nurmalitasari
Jose Mourinho, pelatih Man United.

Pelatih Manchester United, Jose Mourinho melontarkan psywar jelang laga North West Derby antara Liverpool vs Manchester United pada Sabtu (14/10/17) di Stadion Anfield.

Man United memang tengah mengalami performa yang cukup impresif awal musim ini di Liga Primer Inggris. Hingga pekan kedelapan, klub berjuluk Setan Merah itu berada di posisi kedua klasemen sementara dengan raihan 19 poin. Sedangkan Liverpool bercokol di peringkat ketujuh dengan hanya meraih 12 poin.

Melihat hal tersebut, para pengamat sepakbola di Inggris berpendapat, ini adalah laga penting sekaligus ujian bagi Lukaku cs mengingat dari tujuh laga yang telah dilakoninya, mereka belum bertemu tim besar sehingga bisa meraih kemenangan sempurna tanpa sekali pun merasakan kekalahan. Oleh sebab itu, laga ini dinilai akan menjadi pembuktian kekuatan bagian tim asuhan Mourinho.

Para pemain Manchester United lakukan selebrasi.

Berbeda dengan para pandit, Mourinho justru menanggapinya dengan santai dan menganggap laga ini tidak begitu penting karena tak perlu ada yang dibuktikan. 

Baca Juga

“Tidak perlu ada yang dibuktikan. Kami memiliki target musim ini, kami tahu ke mana kami ingin pergi dan bagaimana kami harus melakukannya,” tutur Morinho kepada Sky Sports.

“Ini adalah isu media dan pembahasan pandit saja: ‘Kami memiliki sesuatu untuk dibuktikan, Lukaku harus mencetak gol, kami harus menang’ (apa yang mereka katakan). Satu pertandingan, satu hasil, satu pertunjukan. Tak akan mengubah apapun,” lanjutnya.

Di sisi lain, tuan rumah mendapatkan kabar buruk jelang laga ini. Liverpool tak bisa diperkuat oleh penyerang sayap andalannya, Sadio Mane, yang harus absen karena mengalami cedera usai membela Senegal di babak Kualifikasi Piala Dunia 2018. 

Manchester UnitedLiverpoolJose MourinhoLiga Primer InggrisLiga Inggris

Berita Terkini