x

Ditahan Imbang, Klopp Balas Sindiran Mourinho

Minggu, 15 Oktober 2017 08:20 WIB
Editor: Yohanes Ishak
Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp.

Dalam laga tersebut, pelatih Man United, Jose Mourinho tampak memperagakan gaya bermain bertahannya yang dikenal dengan nama Parkir Bus.

Ya, hampir sepanjang laga The Red Devils tidak memberikan ancaman berarti, baik di babak pertama maupun kedua. Bahkan, penguasaan bola serta jumlah tendangan mengarah ke gawang maupun tendangan melenceng juga jauh dimiliki oleh Liverpool.

Statistik Liverpool vs Man United.

Situasi inilah yang membuat Klopp merasa geram. Ia menilai jika hasil ini tidak baik bagi timnya, namun tidak bagi United yang memang datang untuk mendapatkan poin.

Pelatih asal Jerman ini juga seakan memberikan kalimat balasan bernada sindiran untuk Mourinho yang banyak bermain bertahan daripada menyerang.

Baca Juga

“Saya tidak akan pernah gunakan taktik Jose Mourinho, Anda tidak bisa gunakan taktik itu di Liverpool, ya mungkin buat United tidak ada masalah. Tapi aneh saja, tim sekelas United bermain sangat bertahan,” keluh Klopp kepada BBC.

Aksi dari laga Liverpool vs Manchester United.

“Tapi saya rasa, United datang ke sini untuk dapatkan poin dan mereka berhasil. Kami dominan dan mau mendapatkan tiga poin, tapi kami tidak mendapatkannya,” tambahnya.

Sebelumnya, Mourinho lebih dulu memberikan komentar bernada sindiran, yakni ia tidak akan menyuguhkan permainan yang indah untuk Man United seperti yang diperagakan Klopp bagi Liverpool. Hal itu dikarenakan menurutnya, permainan indah saja tidak akan memberikan gelar juara.

Pelatih Manchester United, Jose Mourinho.

Hasil ini membuat The Reds harus puas turun satu posisi di klasemen sementara Liga Primer Inggris 2017/18 dari ketujuh menjadi kedelapan dengan torehan 13 poin dari 8 pertandingan.

Sementara Man United tetap berada di posisi kedua klasemen sementara dengan torehan 20 poin dalma jumlah laga yang sama. Kondisi ini pun membuat mereka menjadi selisih dua angka dengan sang pemimpin puncak, Man City yang mendulang 22 poin.

Manchester UnitedLiverpoolJose MourinhoJurgen KloppLiga Inggris

Berita Terkini