x

Selain Choirul Huda, Mantan Bek Persib Juga Tutup Usia

Senin, 16 Oktober 2017 15:49 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo

Penjawa gawang Persela Lamongan, Choirul Huda dinyatakan meninggal dunia pada Minggu (15/10/17) petang di Rumah Sakit Umum Daerah dr. Soegiri. Sesaat sebelumnya, Choirul tengah membela Persela kala berhadapan dengan Semen Padang.

Ucapan bela sungkawa pun datang dari berbagai kalangan yang berkecimpung di dunia sepakbola tanah air. Bahkan media-media asing, juga pemain Eropa seperti Paul Pogba dan mantan pemain internasional Spanyol Luis Mila, hingga FIFA  pun turut berduka.

Namun di hari yang sama, seorang mantan bek andalan Persmin Minahasa yang juga pernah berseragam Persib Bandung, Etoga Romaric, juga menyusul Choirul Huda.

Etoga Romaric sendiri pernah membela klub-klub Tanah Air seperti Persmin Minahasa, PSBI Blitar, PKT Bontang, Persisam, Persekabpas Pasuruan, Persib Bandung, dan PSMS Medan. Selain itu, ia juga pernah bermain di Liga Qatar, yakni klub An-Nasr.

Di sisi lain, pemain yang dijuluki 'Penjaga Pintu Neraka' itu menikahi gadis asal Manado, Nadia Engitta dan dikaruniai seorang putra bernama Etoga Michael.

Etoga Romaric saat masih berseragam Persib Bandung.

Seperti yang diketahui, dunia sepakbola tanah air sedang berkabung setelah sebelumnya supoter Persita Tangerang, Banu Rusman yang meninggal usai dikeroyok sejumlah oknum suporter PSMS Medan.

Lalu jika menarik ingatan lagi kebelakang, seorang Bobotoh Ricko Andrean juga meninggal usai melindungi suporter Jak Mania bernama Boboy Ilham Hafifi, yang memaksa datang ke Stadion Gelora Bandung Lautan Api kala Persib menjamu Persija (22/07/17).

Persib BandungPersela LamonganPSMS MedanChoirul HudaLiga Indonesia

Berita Terkini