Kesal dengan Pertahanan Liverpool, Atlet Paralimpian Unggah Twit Kontroversial
Tottenham Hotspur mampu memecahkan rekor kekalahan mereka atas Liverpool, yang mana terakhir kali mampu meraih kemenangan pada lima tahun lalu. Pada laga pekan kesembilan Liga Primer Inggris musim ini, Spurs yang menjamu The Reds mampu menang dengan skor 4-1.
Skor milik tim tuan rumah berhasil dicetak lewat brace Harry Kane di menit keempat dan 56, serta masing-masing gol milik Son Heung-min di menit 12 dan Dele Alli pada menit 45+3. Sementara Mohamed Salah menjadi satu-satunya pemain Liverpool yang mencetak gol pada menit 24.
Kekalahan anak asuh Jurgen Klopp di Wembley Stadium pada Minggu (22/10/17) malam WIB itu pun mendapatkan perhatian khusus terutama dari para penggemar The Reds. Mereka menyoroti permainan bertahan Philippe Coutinho dkk yang bisa dikatakan sangat buruk pada laga tersebut.
Seorang pencinta sepakbola yang diketahui menjadi fans Liverpool ini turut mengumbar pendapatnya pasca pertandingan. Lewat akun sosial media Twitter, laki-laki tersebut menuliskan sebuah twit yang menarik perhatian netizen.
Pasalnya, pria bernama Ali Jawad itu merasa kesal dengan permainan bertahan dari kubu tim tamu. Bahkan, atlet paralimpian angkat besi itu turut membandingkan permainan jelek dari Liverpool itu dengan dirinya yang tidak mempunyai kaki.
"Saya bersumpah kepada Tuhan bahwa saya bisa bertahan lebih baik daripada Liverpool dan saya tidak mempunyai kaki #TOTLIV," bunyi twit peraih medali perak itu di akun @AliJawad12.
Hingga berita ini diturunkan, status tersebut sudah di-retweet lebih dari 11 ribu kali dan juga mendapatkan tanda like lebih dari 15 ribu.