x

Jadi Pelatih Terbaik, Zidane Sebut Masa Depannya di Madrid 'Tidak Jelas'

Selasa, 24 Oktober 2017 08:38 WIB
Penulis: Frederica | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
Zinedine Zidane meraih penghargaan pelatih terbaik FIFA 2017.

Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane baru saja dinobatkan sebagai pelatih pria terbaik FIFA 2017. Penghargaan tersebut didapatkan setelah dirinya membawa Madrid meraih double winners di musim kemarin, yaitu gelar La Liga Spanyol dan Liga Champions.

Ditambah lagi, pria asal Prancis itu mampu mempertahankan gelar Liga Champions dua kali berturut, yaitu pada musim 2015/16 dan 2016/17.

Namun, meskipun pria berusia 45 tahun itu kini tengah nyaman bersama El Real, dirinya mengakui tidak tahu sampai kapan akan bertahan di Stadion Santiago Bernabeu. Sebab, Zidane sadar sepenuhnya bahwa dirinya berada dalam pekerjaan yang sangat berbeda dari yang lain dan segala sesuatu bisa saja terjadi kepada pelatih yang tengah mengisi kursi panas tersebut.

Melansir dari Daily Mail (24/10/17), sejak akhir musim 2006/07 lalu, ketika Fabio Capello melepas posisinya, Los Blancos telah memiliki tujuh pelatih berbeda.

Mantan pelatih Real Madrid, Jose Mourinho.

Dari enam pelatih terdahulu (Zidane menjadi pelatih ketujuh), hanya Jose Mourinho yang mampu mengisi kursi kepelatihan lebih dari dua musim, yaitu pada 2010 hingga 2013. Sementara mantan pelatih Madrid lainnya hanya mampu bertahan selama semusim ataupun hampir mencapai dua musim.

Menilik hal itu, Zidane pun mengakui dirinya sadar dan paham bahwa masa depan di Madrid bisa berubah kapan pun. Meskipun masa depannya masih 'berbayang', mantan pelatih Timnas Prancis itu menyatakan tekadnya akan terus menikmati setiap detiknya bersama Madrid.

Zinedine Zidane, pelatih Real Madrid.

"(Panggung) itu bukanlah tempat favorit saya, saya lebih menikmati diri ketika berada di lapangan karena kami mempunyai keinginan kuat dan senang dengan para pemain," candanya saat menerima penghargaan.

"Banyak pekerjaan, bagi mereka akan lebih banyak daripada saya. Saya telah berada di sini selama 18 bulan dan sementara saya tidak tahu berapa lama lagi saya akan berada di sini, saya menikmatinya."

Baca Juga

"Juara Liga Champions yang ketiga? Ya, itu mungkin, kami akan mencobanya. Kalian semua tahu bahwa ini adalah kemenangan yang mendorong kami," ungkap mantan pelatih Juventus tersebut.

Skuat Real Madrid.

Seandainya Zidane benar-benar berpisah dengan Madrid, nampaknya pihak klub tidak akan terlalu pusing. Pasalnya, belum lama ini El Real telah menyebutkan nama pelatih yang dipersiapkan untuk menjadi pengganti Zidane, yaitu Mauricio Pochettino.

Pelatih Tottenham Hotspur itu diyakini mampu menangani Cristiano Ronaldo dkk jika Zidane telah hengkang dari kursi kepelatihannya. Presiden Real Madrid, Florentino Perez dikabarkan terkesan dengan gaya bermain para pemain Spurs yang merupakan hasil racikan Pochettino, ketika kedua tim bertemu dalam babak penyisihan grup Liga Champions 2017/18 pada Rabu (18/10/17) kemarin, dikutip dari The Sun (22/10/17).

Real Madrid vs Tottenham Hotspur di babak penyisihan grup Liga Champions 2017/18.

Meskipun begitu, bukan berarti pihak klub akan memecat pelatihnya itu dalam waktu dekat ini. Sebab, mereka masih memiliki kepercayaan tinggi dengan juru taktiknya saat ini.

Real MadridZinedine ZidaneLaLiga SpanyolLiga Spanyol

Berita Terkini