Usai Dipecat Everton, Koeman Beberkan Detik-detik Pemecatannya
Eks manajer Everton, Ronald Koeman terpaksa mengakhiri karirnya pada Senin (23/10/17). Berawal dari kekalahan yang dialami Everton saat berlaga melawan Lyon di Liga Eropa UFEA pada Jumat (20/10/17).
"Kemari setelah tim kami mengalami kekalahan melawan Lyon di Liga Eropa, saya tahu saat itu adalah masa krisis. Saya tidak bodoh, saya tahu bagaimana dunia sepakbola,” kata Koeman seperti dikutip INDOSPORT dari Mirror.
Dirinya sudah tahu bahwa ia berada dalam detik-detik terakhir di Everton ditambah timnya kembali ditundukkan oleh The Gunners pada Minggu (22/10/17).
“Saya tahu bagaimana sesuatu bisa terjadi. Saya sebetulnya masih yakin bisa duduk di bangku cadangan lagi setelah melawan Arsenal pada Minggu kemarin.” ujar mantan bek Timnas Belanda itu.
Setelah Everton kembali ditaklukkkan dengan skor 5-2 di kandangnya sendiri oleh The Gunners, dirinya tahu keadaan tidak akan membaik dan dia harus mengakhiri karirnya sebagai pelatih The Blues. Meski telah dipecat, tak ada kebencian yang melekat di hati Koeman terhadap ketua Bill Kenwright, pemilik saham terbanyak Farhad Moshiri.
"Dengan Bill Kenwright, saya memiliki hubungan yang sangat baik. Di kantornya, ia memiliki semua penghargaan yang telah dimenangkannya dengan film dan produksi teater.”
Biasanya Bill akan mengometari bahwa kehidupan Koeman hanya seputar tentang sepakbola saja. “'Hidupmu hanya tentang sepak bola, sepak bola, sepak bola!' Dia biasa berkata kepadaku," kenangnya.
Dirinya yakin, masih ada kesempatan lain untuk tampil sebagai pelatih klub. "Mungkin ada kesempatan untuk melatih Chelsea di Piala Liga dan mungkin saya bisa melakukan di Leicester City dan Watford sebelum jeda internasional,” ujarnya.