x

Dirumorkan Latih Persib, RD Pilih Jalani Liburan

Selasa, 31 Oktober 2017 18:48 WIB
Kontributor: Ghozi El Fitra | Editor: Galih Prasetyo

Pelatih senior, Rahmad Darmawan diisukan bakal menjadi pelatih Persib Bandung musim depan. Pelatih yang akrab disapa RD tersebut masuk dalam pantauan manajemen Persib Bandung mengenai bursa pelatih musim depan.

Meski isu tersebut sudah kencang dibicarakan, namun sampai saat ini Rahmad Darmawan mengaku belum mengetahuinya. Menurutnya belum ada manajemen dari Maung Bandung menghubungi dirinya atau menemuinya untuk membicarakan masalah tersebut.

Baca Juga
Rahmad Darmawan

Sehingga dirinya juga belum mau menanggapi secara serius isu yang berkembang itu. Mantan pelatih Persija Jakarta itu mengaku akan fokus berlibur terlebih dahulu dalam beberapa hari kedepan.

"Belum ada yang menghubungi saya, apalagi saya juga baru sampai kemarin dari Malaysia," ucapnya kepada INDOSPORT.

Saat ini dirinya sedang mengambil cuti dan berada di Indonesia untuk menikmati liburan bersama keluarga. Pelatih  T Team Malaysia tersebut kembali ke Indonesia setelah menjalani tugas berat bersama tim asal Terengganu itu di Liga Super Malaysia.

Pria yang juga menjadi anggota Tentara Nasional Indonesia (TNI) tersebut juga belum mau menjawab kemana akan berlabuh. "Mau cuti dulu saya, bang," ucapnya.
 

Persib BandungRahmad DarmawanLiga 1

Berita Terkini