x

Dijauhi Abramovich, Pemecatan Conte Hanya Menghitung Hari?

Kamis, 2 November 2017 19:17 WIB
Penulis: Riris Putri Ridaprilia | Editor: Galih Prasetyo
Antonio Conte, pelatih Chelsea.

Dalam kurun waktu 17 tahun klub kaya asal London, Chelsea, sudah belasan kali bergonta-ganti manajer tim. Terhitung sejak tahun 2003 di tangan kepemilikan Roman Abramovich, Chelsea sudah 14 kali berganti manajer dengan 13 orang yang berbeda.

Banyak pihak yang menyebut jika milyarder asal Rusia itu ‘aneh’ karena seringkali memecat manajer yang baru beberapa kali mengalami kekalahan. Roman akan menjauhi sang pelatih jika performa Chelsea sedang terpuruk. Tak lama setelahnya, manajer itupun akan dipecat dari kursi manajer.

Roman Abramovich, pemilik Chelsea.

Perlakuan seperti itu sudah dirasakan sebelumnya oleh pelatih yang meskipun mereka sudah berhasil membawa trofi untuk Chelsea, namun tidak terhindar dari pemecatan.

Seperti Jose Mourinho, Carlo Ancelotti, dan Guus Hiddink yang pernah gagal membawa Chelsea memenangkan beberapa laga, kemudian hubungan Roman dan ketiga pelatih itu merenggang, tak lama mereka pun dipecat.

Kini nasib yang sama sepertinya sedang merudung Antonio Conte. Setelah mengalami beberapa kali kekalahan, Conte disebut-sebut akan segera dipecat dari kursi panas manajer Chelsea. Ditambah Chelsea baru saja kalah telak di Roma, Roman Abramovich dikabarkan semakin menjauhi dan jarang berinteraksi dengan Conte.

Baca Juga

Seperti yang dilaporkan Marca, Roman Abramovich kini sudah tidak lagi bicara dan mengobrol dengan pelatih Italia tersebut. Saat ini Roman hanya berbicara dengan Marina Granovskaia yang menjabat sebagai perwakilan di kubu Chelsea.

Dalam laporan tersebut juga mengatakan jika Roman Abramovich telah memutuskan untuk memecat Antonio Conte, dan sedang mempertimbangkan pengangkatan manajerial Chelsea berikutnya.

Menanggapi hal tersebut Conte hanya tersenyum saat diwawancarai oleh BBC Sports.

Antonio Conte, pelatih Chelsea.

“Sulit untuk membicarakan situasinya karena saya fokus pada pekerjaan saya dan memperbaiki performa tim. Saya memiliki hubungan dan komunikasi yang baik dengan klub,” aku Conte.

“Kami bekerja sangat keras untuk mengubah situasi. Kami mencoba membangun sesuatu yang penting untuk masa kini dan masa depan.” tegasnya menanggapi rumor pemecatan dirinya.

Chelsea baru saja menelan kekalahan atsa Roma dengan skor telak 3-0 pada kualifikasi leg kedua Grup C Liga Champions 2017/18. Kekalahan tersebut membuat posisi Chelsea merosot ke posisi kedua papan klasemen sementara Grup C.

ChelseaAntonio ConteRoman AbramovichLiga Primer InggrisLiga Inggris

Berita Terkini