Klasemen Sementara Grup F Kualifikasi Piala Asia U-19
Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-19 harus dibantai Timnas Korea Selatan U-19 dengan skor 0-4 di laga lanjutan babak Kualifikasi Piala Asia U-19 Grup F, Sabtu (04/11/17). Empat gol berhasil dicetak oleh Um Won-sang lewat brace miliknya serta masing-masing satu gol Oh Sehun dan Lee Jae-ik.
Tambahan tiga poin bagi tim asal Negeri Ginseng itu pun mampu mendongkrak posisi mereka di klasemen sementara. Mereka kini merajai klasemen sementara Grup F dengan mengemas enam poin, dibuntuti oleh Indonesia dengan poin sama hanya saja Korsel unggul dalam hal selisih gol, yang mana belum pernah kebobolan satu kali pun.
Di partai pertandingan lainnya, Timnas Malaysia U-19 berhasil mengalahkan Brunei Darussalam U-19 dengan skor tipis 1-0. Berlaga di Paju Stadium, gol semata wayang itu berhasil dilesakkan oleh Muhammad Zafuan Azeman pada menit ke-76.
Kemenangan itu pun memberikan tambahan tiga poin tambahan bagi Harimau Muda sehingga sama-sama mengemas enam poin. Hanya saja, mereka kalah dalam urusan selisih gol sehingga menempati posisi ketiga.
Berikut klasemen sementara Grup F Kualifikasi Piala Asia U-19.
Tim | Main | Menang | Seri | Kalah | Selisih Gol | Poin |
---|---|---|---|---|---|---|
Korea Selatan | 2 | 2 | 0 | 0 | 15 | 6 |
Malaysia | 2 | 2 | 0 | 0 | 3 | 6 |
Indonesia | 3 | 2 | 0 | 1 | 6 | 6 |
Timor Leste | 2 | 0 | 0 | 2 | -7 | 0 |
Brunei Darussalam | 3 | 0 | 0 | 3 | -17 | 0 |