Dortmund 1-3 Munchen: Bayern Kokoh di Pucuk!
Babak Pertama
Sejak peluit panjang dibunyikan oleh wasit Tobias Stieler, serangan langsung digencarkan Bayern Munchen. Bahkan hingga 15 menit pertama anak asuh Jupp Heynckes berusaha menguasai lini tengah.
Suasana berubah ketika memasuki menit ke-16 dimana Robben berhasil membuka gol untuk Bayern Munchen. Lewat sisi favoritnya, yakni sisi kanan, Robben berhasil membuat Burki tak berdaya menerima tendangan melengkungnya.
17' GOAL! 1-0 @FCBayernEN
— FOX Sports LIVE! (@FSAsiaLive) November 4, 2017
Robben gives Bayern the lead with a sensational left-footed strike!#DerKlassiker #BVBFCB pic.twitter.com/HjBOUgpgnI
Skor 1-0 membuat Dortmund harus bekerja keras untuk menyamakan kedudukan. Pada menit ke-22 anak asuh Petr Bosz mendapat peluang lewat serangan balik. Namun sayang kombinasi Aubameyang dan Pulisic berhasil dihalau kiper Munchen.
Dortmund semakin tertinggal usai Lewandowski berhasil mencetak gol yang kedua untuk Munchen dimenit ke-37. Lewy melakukannya dengan melakukan backheel setelah menerima umpan mendatar dari Kimmich.
37' GOAL! 2-0 @FCBayernEN
— FOX Sports LIVE! (@FSAsiaLive) November 4, 2017
Lewandowski doubles the lead with a very cheeky backheel finish! ð±#DerKlassiker #BVBFCB pic.twitter.com/X3P2wZMQLI
Serangan kedua tim terus dilancarkan. Bahkan 10 menit menjelang turun minum, Bayern Munchen berhasil menguasai pertandingan. Namun sayang, hingga wasit menutup babak pertama skor bertahan 0-2.
Babak Kedua
Awal-awal setelah turun minum, Bayern Munchen masih menguasai jalannya pertandingan. Munchen mencoba untuk bermain tenang seperti jalannya babak pertama. Permainan operan-opoeran pendek terus diperagakan guna menguasai lini tengah.
Dortmund tak mau kalah, dengan pressing tinggi yang diterapkan ke para pemain Munchen, namun serangan selalu gagal menemui titik terang.
Munchen semakin di atas angin usai sang mantan, Lewandowski kembali membobol gawang Dortmund, tepatnya di menit ke-67 usai menerima umpan matang dari David Alaba. Skor 3-0 untuk Bayern Munchen.
67' GOAL! 3-0 @FCBayernEN
— FOX Sports LIVE! (@FSAsiaLive) November 4, 2017
Lewandowski gets to the near post and turns in Alaba's cross for his brace.#DerKlassiker #BVBFCB pic.twitter.com/4ikxpNnRrc
Serangan demi serangan terus dilancarkan Aubameyang dan kawan-kawan hingga akhirnya membuahkan hasil. Tepatnya di menit ke-87 lewat sepakan dari Marc Bartra. Skor berubah menjadi 1-3.
88' WHAT A GOAL! 1-3 @BVB
— FOX Sports LIVE! (@FSAsiaLive) November 4, 2017
Bartra scores his FIRST home goal for Dortmund with a fantastic curler!#DerKlassiker #BVBFCB pic.twitter.com/TVGgMw5v9x
Hingga menit-menit akhir, Die Borussen terus menekan pertahanan The Bavarians. Namun skor 1-3 bertahan hingga wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya laga tersebut.
Berkat kemenangan ini Munchen semakin kukuh sebagai pemuncak klasemen sementara Bundesliga Jerman dengan 26 poin. Sedangkan Dortmund harus puas di posisi ketiga dengan 20 angka.
Susunan pemain
Borussia Dortmund (4-3-3)
Burki; Bartra, Papastathopoulos, Toprak, Schmelzer; Kagawa, Weigl, Castro; Yarmolenko, Aubameyang, Pulisic.
Bayern Munchen (4-2-3-1)
Ulreich; Kimmich, Sule, Hummels, Alaba; Thiago, Javi Martinez; Robben, James Rodriguez, Comas; Lewandowski.