Laga PSM vs Bali United Berakhir Ricuh, Sylvano Comvalius Keluarkan Senapan
Laga pekan ke-33 Gojek Traveloka Liga 1 Indonesia 2017 yang mempertemukan PSM Makassar dan Bali United berakhir dengan ricuh. PSM yang menjamu Bali United di Stadion Andi Mattalatta, Makassar harus menelan kekalahan 0-1 dan memupus harapan mereka untuk meraih gelar juara musim ini.
Kenyatan pahit yang dirasakan oleh kubu tuan rumah itu pun membuat suporter setia PSM merasa emosi dan marah. Alhasil, laga berakhir dengan ricuh dan suporter kedua tim saling melancarkan aksi serangan melempar botol plastik.
Melihat kericuhan yang terjadi itu, salah satu pemain Serdadu Tridatu, Sylvano Comvalius pun diketahui mengeluarkan senapan. Namun, senapan yang ia pegang bukanlah miliknya sendiri, melainkan salah satu pihak kemanan.
Saat itu, para pemain Bali United masih tertahan di ruang ganti karena kondisi di luar stadion yang belum kondusif. Sang pemain pun diketahui melakukan live Insta Story di akun Instagram resmi miliknya, @sylvanocomvalius.
- Terkuak, Ini Sosok Tersangka Pelaku Pemukulan Gede Sukadana
- Ini Tanggapan Legenda Persib Terkait Tindakan Bambang Pamungkas
- Catatan Sejarah Juara Kompetisi Musim 2004 Kembali Hadir di Liga 1 2017
- Begini Skenario Juara Liga 1 2017
- Usai Bersitegang, Lilipaly Angkat Bicara soal Comvalius
- Bikin Haru, Momen Manis Pemain dan Fans PSM Usai Kalah dari Bali United
Dalam video terlihat bahwa pria berusia 30 tahun tersebut tengah berfoto bersama salah satu polisi yang sedang berjaga dan memastikan keamanan tim Bali United.
Usai berfoto, pria kelahiran Belanda itu diketahui meminjam senapan AK 47 yang dibawa oleh polisi tersebut. Setelah itu, dirinya yang memegang senjata itu pun sempat memperagakan aksi menembak ke arah kamera miliknya.
Uniknya, ada salah satu warganet yang memberikan komentar di live Insta Story itu. Sepertinya, pendukung Comvalius itu merasa kesal dengan kericuhan yang terjadi akibat bentrok antar suporter dan meminta sang pemain untuk menembak suporter yang ricuh tersebut.
"Mantap Sylvano!!! Tembak suporter yang ricuh," tulis kalimat kontroversial dari akun @godsataniac dengan huruf kapital.