x

Dilarang Gunakan Atribut, Suporter PSMS Pakai Ulos

Kamis, 9 November 2017 18:35 WIB
Penulis: Rafif Rahedian | Editor: Joko Sedayu
Aksi Smeck Hooligan kala mendukung PSMS Medan.

Suporter PSMS Medan tengah menjalani larangan memakai atribut selama Babak 8 Besar Liga 2. Kendati demikian, mereka tetap akan menemani tim kesayangannya untuk memberikan support kepada PSMS.

Melihat kondisi ini, para suporter PSMS pun memiliki ide lain untuk menanggulangi hukuman tersebut. SMeCK Hooligan, pendukung PSMS, akan menggunakan ulos pada pertandingan Liga 2. Hal itu diutarakan langsung di akun Smeck Hooligan.

Baca Juga

Dalam posting-annya tersebut, SMeCK Hooligan mengatakan bahwa tak masalah jika mereka tak boleh menggunakan atribut. Hal itu tak membuat mereka berhenti untuk memberikan semangat kepada PSMS.

Ulos sendiri merupakan busana khas Indonesia, yang turun temurun dikembangkan masyarakat Sumatera Utara. Ulos pun jika diterjemahkan dalam Bahasa Indonesia, memiliki arti kain. 

PSMS MedanLiga 2

Berita Terkini