x

Babak 8 Besar Tak Jelas, Persebaya Hanya Bisa Pasrah

Jumat, 10 November 2017 15:41 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Lanjar Wiratri
Pemain Persebaya, Irfan Jaya.

Babak delapan besar Liga 2 grup Y yang dimainkan di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang hingga saat ini belum juga menemui kejelasan. Operator kompetisi, PT Liga Indonesia Baru (LIB) dikabarkan belum juga memberikan keterangan resmi pada empat klub peserta yakni Persebaya Surabaya, PSIS Semarang, PSP Riau dan PS Mojokerto Putra.

Kondisi ini pun membuat pihak manajemen Persebaya menjadi bingung. Media Officer klub, Rocky Maghball, mengakui hinga detik ini mereka belum menerima keterangan terkait laga perdana melawan PSIS Semarang yang seharusnya berlangsung, Sabtu (11/11/17). PT LIB disebut tidak menginformasikan terkait diadakannya jumpa pers sebelum pertandingan.

Baca Juga

"Kita juga bingung tidak jelas hingga saat ini, Match Coordination Meeting (MCM) sudah diadakan kemarin. Tapi untuk pertandingan besok tidak jelas waktunya, untuk preskon laga jelang H-1 juga tida ada info," ujar Rocky saat dihubungi INDOSPORT.

Latihan Persebaya Jelang Babak 8 Besar Liga 2.

Meski keadaan masih abu-abu, Rocky menjelaskan tim pelatih dan para pemain sejauh ini tetap menjalani latihan seperti biasa. Persebaya menyatakan sudah pasrah dan tidak bisa berbicara banyak serta hanya menunggu kepastian selanjutnya dari pihak operator liga.

"Tim kita tetap latihan dan tetap fokus sambil nunggu kepastian. Saat ini kita hanya bisa tunggu saja, coba teman-teman media tanya sama pihak LIB langsung karena sampai saat ini tidak ada pemberitahuan juga. Kita sudah pasrah saja karena kita disini hanya peserta jadi tidak bisa ngomong apa-apa," tutupnya.

Sementara itu pihak PT LIB hingga saat ini belum juga memberikan keterangan resmi. Direktur operasional kompetisi, Tigor Shalom Boboy belum bisa dihubungi dan membalas pertanyaan yang terkait nasib grup Y.

Jika saja babak delapan besar kembali ditunda, maka ini menjadi kali kedua setelah sebelumnya batal diselenggarakan pada pertengahan Oktober lalu. Saat itu PSSI dan LIB memilih untuk membatalkan jadwal karena suasana belum kondusif akibat kericuhan akhir babak 16 besar di Liga 2.

logo liga 2
Persebaya SurabayaLiga IndonesiaLiga 2PT Liga Indonesia Baru (PT LIB)

Berita Terkini